Home / Uncategorized

Kamis, 26 September 2019 - 12:52 WIB - Editor : Redaksi

Subdenpom V/1-1 Ponorogo Petakan Rute Pengawalan Kegiatan TMMD ke-106

KANALPONOROGO.COM- Guna penyempurnaan perencanaan pengamanan rute dan rute pengawalan kegiatan selama berlangsungnya TMMD ke-106 Kodim 0802/ponorogo, anggota Subdenpom V/1-1 Ponorogo yang dipimpin oleh Serka M. Tawekal Bariksa Subdenpom V/1-1 Ponorogo melaksanakan pemetaan rute. Kegiatan ini diawali dengan peninjauan rute-rute yang disiapkan akan dilalui kendaraan yang terlibat dalam TMMD ke-106 Kodim 0802/Ponorogo.(26/09/2019)

Peninjauan diawali dari titik nol Kabupaten Ponorogo, yaitu Aloon-aloon Ponorogo menuju wilayah Kecamatan Sooko dengan sasaran Posko TMMD ke-106 Kodim 0802/Ponorogo sebagai lokasi transit di Balai Desa Sooko. Untuk selanjutnya, peninjauan rute dilaksanakan dari Posko TMMD menuju ke Lapangan Upacara Pembukaan TMMD untuk selanjutnya dilaksanakan pembuatan rencana parkir dan penyiapan kendaraan untuk peninjauan lokasi TMMD. Menyusuri jalan-jalan Desa Sooko, Anggota Subdenpom V/1-1 Ponorogo bersama Pakor Kendaraan TMMD ke-106 Kapten Inf Agus Yudho Danramil 0802/05 Kauman meninjau enam titik lokasi kegiatan fisik TMMD ke-106 untuk memastikan semua rute kendaraan selama pelaksanaan kegiatan dapat berjalan dengan baik.

Baca Juga :  Bawa Lari Mobil Majikan, 5 Tahun Tertangkap

Menurut Serka M. Tawekal, “Peninjauan rute pengawalan dan pengamanan rute kendaraan dalam rangka TMMD ke-106 Kodim 0802/Ponorogo ini penting kami laksanakan guna penyempurnaan rencana pengamanan rute yang kami buat. Setelah kami laksanakan peninjauan rute, kami akan membuat peta rute pengawalan, sehingga dalam pengamanan pergeseran kendaraan dari Ponorogo menuju lokasi TMMD ke-106, maupun rute antar sasaran TMMD dalam berjalan dengan aman, tertib dan lancar,” pungkasnya.”(Ddk/Mdc0802)

Baca Juga :  Sambangi LPK Polsek Pulung Sosialisasikan MRSF

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Wakil Presiden RI Yusuf Kalla Transit Di Lanud Iswahjudi

Uncategorized

Ujian Praktik SIM C Lebih Mudah, Hasilnya 90 Persen Pemohon Di Ponorogo Berhasil Lulus

Uncategorized

Kecelakaan Adu Bantenng Dua Sepeda Motor Mengakibatkan Satu Korban Meninggal Dunia

Uncategorized

How does online casino gambling work?

Uncategorized

KAPOLRES PONOROGO PIMPIN PATROLI DALAM RANGKA ANTISIPASI PENERBANGAN BALON UDARA TANPA AWAK

Uncategorized

Satlantas Polres Blitar Raih Juara 1 Lomba Kampung Tertib Lalulintas

Uncategorized

Tingkatkan Keamanan dan Ketertiban, Babinsa Koramil 0802/14 Sawoo Ajak Warga Jaga Lingkungan

Uncategorized

Gelar Vaksinasi Anak Usia 6 – 11 Tahun, Upaya Kodim 0802/Ponorogo Lindungi Anak – Anak Dari Virus Covid-19