Puluhan Hektar Lahan Pertanian Dinyatakan Puso
KANALPONOROGO-Duabelas desa dari enam kecamatan yang berada di wilayah Kabupaten Ponorogo mengalami kekeringan akibat dari panjangnya musim kemarau tahun ini.
Keduabelas desa tersebut berada diwilayah kecamatan Sampung, Jenangan, Pulung, Bungkal, Balong dan Ngrayun.
Dari data Dinas Pertanian (Disperta) Kabupaten Ponorogo kondisi paling parah dan terluas melanda Desa Puhijo Kecamatan Sampung dengan luas lahan mencapai 23 hektar yang mengalami kekeringan.
Selain itu, dari data Dinas Pertanian tercatat 24 hektar tanaman padi yang tersebar di enam kecamatan tersebut mengalami gagal panen alias puso.
Dinas Pertanian Kabupaten Ponorogo membagi dalam 3 kategori kekeringan yaitu kategori ringan menurunkan produktifitas pertanian sebesar 25 %, kekeringan kategori sedang menurunkan produktivitas sebesar 50 % dan kekeringan berat menurunkan produktifitas hingga 100%.
Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Ponorogo Harmato menjelaskan,”dampak kekeringan dengan kategori berat tersebut tidak berpengaruh dengan ketahanan pangan,”ucapnya.
Disebutkan Harmanto, jumlah tersebut masih tergolong sangat sedikit bila dibandingkan dengan jumlah lahan pertanian yang ada di wilayah Kabupaten Ponorogo yang saat ini mencapai 68.500 hektar.
“Hanya 0,01persen dari total tanaman padi di Kabupaten Ponorogo dengan luas yang mencapai 68.500 hektar,”tegasnya.(K-3)