Tentang Kondisi Bupati Ipong, Inilah Penjelasan Sekdakab Ponorogo


Sekdakab Ponorogo Agus Pramono
KANALPONOROGO.COM : Teka-teki kondisi Bupati Ponorogo Ipong Mukhlissoni, yang terlihat drop usai pengukuhan dan pelantikan 900 PNS dilingkungan Pemkab Ponorogo hingga dibawa ke RSUD dr Hardjono Ponorogo, terjawab sudah.
Melalui sambungan telephone seluler, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ponorogo Agus Pramono menjelaskan jika kondisi Bupati Ipong hingga dibawa ke RSUD dr Hardjono disebabkan kecapekan, karena dalam beberapa hari menurutnya membahas tentang mutasi sampai menjelang pagi.
“Dalam beberapa hari, Pak Bupati membahas mutasi dengan saya hingga menjelang pagi, jadi kemungkinan kecapekan,”ucap Sekdakab Agus Pramono.
Agus menambahkan, jika pagi hari sebelum acara dimulai, Bupati Ipong juga tidak sempat sarapan, sehingga kemungkinan asam lambungnya meningkat atau magnya kumat.
“Tadi pagi belum sarapan, sehingga tadi mau berangkat beliau mengeluh jika perutnya terasa sedikit tidak normal. Sehingga mengeluh lambungnya agak sakit, mungkin magnya kumat,”ucap Agus Pramono.
Dijelaskanya, setiba di rumah sakit, Bupati Ipong sudah minta makan nasi, roti bluder,” pokoknya beliau minta makan, emang belum sarapan, sudah makan nasi dan roti bluder, dan kondisinya sudah membaik,”terangnya.
Tentang hingga dibawa ke Surabaya, Agus Pramono menjelaskan jika itu merupakan saran dari tim dokter yang menangani di RSUD dr Hardjono.
“Sama Pak Dokter disarankan untuk sekaligus dilakukan cek di Surabaya, emang rencana cek up itu nanti awal Januari, dan ini nanti sekaligus dilakukan cek up,”beber Sekdakab Ponorogo, Agus Pramono.
Sementara itu, tentang santernya kabar diluar bahwa Bupati Ipong mendapat serangan jantung, Agus Pramono dengan tegas menjawab jika kabar tersebut tidak benar.
“Intinya ini bukan seperti yang berkembang diluar, kena serangan jantung, itu boten(ini bukan), yakin bukan serangan jantung,”pungkas Agus Pramono.(AD)