Sambut Hari Bhayangkara Ke-74, Polsek Somoroto Bagikan Sembako

redaksi 26 Jun 2020 Headline
Sambut Hari Bhayangkara Ke-74, Polsek Somoroto Bagikan Sembako

KANALPONOROGO.COM. Dalam rangka menyambut hari Bhayangkara ke – 74, Polsek Somoroto menyalurkan bantuan sembako kepada warga yang terdampak Covid-19, Jumat (26/6).

Sebanyak 35 paket sembako dibagikan kepada warga yang ada diwilayah Polsek Somoroto. Paket sembako tersebut berisi 5Kg beras, mie instan, minyak goreng, gula dan teh.

Sasaran pembagian bantuan sembako ini diutamakan bagi mereka yang terdampak Covid-19 namun tidak memperoleh bantuan dari Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah maupun Pemerintah Desa. Jikalaupun sudah pernah mendapat bantuan serupa, hal ini dikarenakan kondisi ekonomi yang memprihatinkan.

Dalam penyalurannya, Polsek Somoroto menggandeng tiga pilar desa, yaitu Kepala Desa, Bhabinkamtibmas dan Babinsa.

“sebagai ungkapan rasa syukur kami sebagai Anggota Polri yang akan memperingati hari jadi ke – 74 pada 1 Juli nanti, kami bagikan sembako kepada warga masyarakat yang terdampak Covid-19, jumlahnya 35 paket, semoga meringankan beban warga ditengah pandemi Covid-19” ujar Kapolsek Somoroto, Kompol Nyoto, S.H.,M.H.

(ICY)