Home / Kesehatan

Rabu, 26 Juli 2017 - 05:37 WIB - Editor : redaksi

Dinkes Ponorogo Targetkan 198 Ribu Warga Dapatkan Vaksinasi Rubella

Dinkes Ponorogo Targetkan 198 Ribu Warga Dapatkan Vaksinasi Rubella

Dinkes Ponorogo Targetkan 198 Ribu Warga Dapatkan Vaksinasi Rubella

Dinkes Ponorogo Targetkan 198 Ribu Warga Dapatkan Vaksinasi Rubella

KANALPONOROGO.COM, KOTA: Pemerintah melalui kementrian kesehatan pada tahun 2017 menambah 1 jenis vaksinasi lagi untuk melengkapi program nasional imunisasi dasar lengkap, adalah rubella yaitu penyakit menular yang di sebabkan oleh virus.

Virus ini menyebar melalui droplet bersin dan ingus yang terinfeksi. Rubella atau campak Jerman atau seringkali disebut sebagai campak tiga hari merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus dan menimbulkan demam ringan dengan ruam yang disebut sebagai ruam pungtata dan ruam makulopapular yang menyebar, dan kadang-kadang mirip dengan campak, atau demam scarlet.

Baca Juga :  Kebakaran Menghanguskan Rumah Warga Jambon

Pemerintah pusat menargetkan sebanyak 95 % penduduk Indonesia bebas dari rubella ini.

Sedangkan di Ponorogo sendiri ada 198 ribu lebih warga yang di sasar memperoleh vaksin rubella.

Baca Juga :  Kenali Dini Gejala Kanker Payudara

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Ponorogo Rahayu Kusdarini mengungkapkan bahwa pemerataan vaksin rubella ini akan dilakukan di Posyandu dan Puskesmas terdekat, dan akan diberikan kepada anak usia 9 bulan hingga 15 tahun.

“Vaksinasi ini akan serentak dilakukan di seluruh Pulau Jawa pada Bulan Agustus hingga Septemnber. Sedangfkan untuk luar Pulau Jawa akan dilaksanakan mulai tahun 2018,”ucap Rahayu Kusdarini.(brien)

Share :

Baca Juga

Headline

Bertabur Doorprize, Ribuan Lansia Serbu Gebyar Vaksinasi PDIP Ponorogo

Kesehatan

Jus Daun Pepaya Sembuhkan Demam Berdarah

Kesehatan

Artemisinin Tanaman Ini Mampu Bunuh 98% Sel Kanker Hanya dalam 16 Jam

Kesehatan

Kenali Dini Gejala Kanker Payudara

Kesehatan

Antisipasi Virus Antrak, Perketat Pengawasan Perbatasan

Headline

Pemerintah Daerah Harus Lakukan Upaya Terbaik Menekan Angka Kematian

Kesehatan

Polres Ponorogo Jaga Kebugaran Jelang Puasa

Kesehatan

Biji Buah Rambutan Sembuhkan Diabetes