Home / Uncategorized

Rabu, 16 Oktober 2019 - 12:57 WIB - Editor : redaksi

Lakukan Silaturahmi Ke Tokoh Masyarakat, Kapolsek Ponorogo Berikan Himbauan Kamtibmas

KOTA, KANALPONOROGO.COM: Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman di wilayah Kecamatan Ponorogo Kapolsek Ponorogo Polres Ponorogo AKP Haryo Kusbintoro, SH pada Rabu (16/10/2019) melaksanakan silaturahmi ke Kantor Kelurahan di Kecamatan Ponorogo sekaligus melaksanakan patroli kewilayahan.

Pada kunjungan silaturahminya kali ini Kapolsek mengunjungi Kelurahan Banyudono dan Kelurahan Beduri untuk menyampaikan himbauan maupun pesan kamtibmas menjelang pelantikan Presiden RI periode 2019 s/d 2024 tanggal 20 Oktober 2019 agar pihak Kelurahan membantu menciptakan situasi yang kondusif di wilayahnya.
“Menjelang pelantikan Presiden mari kita sama-sama menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif.” himbau Kapolsek AKP Haryo Kusbintoro, SH

Baca Juga :  Ketua Persit KCK Cabang XVI Ponorogo Himbau Anggotanya Untuk Terus Menjaga Kesehatan dan Kebugaran

Selain itu Kapolsek mengajak masing-masing Kepala Kelurahan meningkatkan tiga pilar Kelurahan sehingga apa bila ada permasalahan dapat segera di selesaikan.
“Kalau ada permasalahan agar koordinasi dengan Bhabinkamtibmas sehingga kita bisa mengambil langkah penyelesaiannya.” pungkasnya.

Baca Juga :  Kurang dari 24 Jam Pelaku Curat SDN Mangkujayan Dibekuk

Ucapan terima kasih dari Kepala Kelurahan Banyudono Bapak Joko Setyo, S. Sos, M. Ap atas silaturahmi Kapolsek bersama anggota dan akan tetap berkoordinasi dengan pihak Kepolisian.
“Sebagai Lurah Banyudono tetap akan selalu berkoordinasi dengan Polsek Ponorogo,” katanya.

–//humassekta//–

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Tak Satupun SLTP Madiun Kota Ikuti UN CBT, Kabupaten Madiun 27 Sekolah

Uncategorized

Babinsa Kodim 0802/Ponorogo Ikut Gotong Royong Renovasi Rumah Warga

Uncategorized

TMMD 106, Kodim Ponorogo Siapkan Sasaran Talud

Uncategorized

Polisi Gelar Patroli Skala Besar dan Istighosa Malam 1 Suro di Nganjuk Aman

Uncategorized

Pencairan Ganti Rugi Proyek Jalan Tol Solo – Ngawi

Uncategorized

Pekan Depan, Ketua Parade Madiun Dipanggil Kejaksaan

Uncategorized

Corona Musuh Bersama, Kodim 0802/Ponorogo Ajak Unsur Terkait Putus Jaringan Covid-19 (Penyemprotan Disinfektan Massal)

Uncategorized

Sembari Kunjungan Kerja, Dandim 0802/Ponorogo Juga Berikan Bantuan Kepada Anak Anak Panti Asuhan Yatim Piatu dan Dhuafa