Home / Uncategorized

Minggu, 12 Februari 2017 - 20:43 WIB - Editor : redaksi

Longsor di Km 16-18, Jalur Nasional Trenggalek-Ponorogo Tutup Total

petugas berjaga di salah satu titik longsor

petugas berjaga di salah satu titik longsor

petugas berjaga di salah satu titik longsor

KANALPONOROGO.COM: Jalan nasional Trenggalek -Ponorogo kembali tertutup total lantaran terjadi longsoran di Desa Nglinggis, Kecamatan Tugu, Trenggalek tepatnya di  Km 16 sampai dengan Km 18, Minggu(12/02/2017) siang.

Longsor dipicu karena hujan yang cukup deras mengguyur wilayah yang mendekati perbatasan dengan Ponorogo tersebut, sehingga kontur tanah tebing yang labil tidak mampu menahan guyuran air hujan.

Pada Kilometer 16 saat ini sudah tertutup material longsoran berupa tanah dan batu. Bahkan sejumlah kendaraan dari sedang melintas dari arah Trenggalek menuju Ponorogo saat ini tertahan di Km 16.

Baca Juga :  Jumat Berkah Ibu Hetty Andika Perkasa Bersama Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XVI Dim Ponorogo.

Selain itu di Km 17 dan 18 sore ini juga sudah tertutup material longsoran yang terdiri dari  lumpur bercampur batu.

“Terjadi longsoran di sejumlah titik antara Km 16 sampai dengan 18 di jalur nasional yang menghubungkan Trenggalek – Ponorogo ini mas, sehingga jalur saat tertutup bagi pengendara yang akan melintas dari Trenggalek ke Ponorogo maupun sebaliknya,”ucap salah satu petugas Polsek Tugu, Trenggalek yang berjada di salah satu titik longsor.

Baca Juga :  Kapolres Ponorogo Beri Himbauan Kamtibmas saat Cangkrukan Bersama Warga Slahung

Tak hanya di Km 16, banyak kendaraan dari arah Ponorogo yang akan menuju Trenggalek juga tertahan di Km 17.

“Untuk ini kepada pengguna jalan yang akan melakukan perjalanan ke Ponorogo atau Trenggalek dihimbau untuk mencari jalan alternatif,”himbau petugas Polsek Tugu.

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Gercep, Bunda Rita Kunjungi Mbah Ponirah yang Hidup Sebatang Kara

Uncategorized

Hadiri Rakor PPKM Berbasis Mikro, Dandim 0802/Ponorogo Dukung Program Pemerintah

Uncategorized

Melalui Program RTLH, Koramil 0802/01 Rehab Rumah Warga Tambakbayan

Uncategorized

Dandim 0802/Ponorogo Berikan Materi Pengembangan Karakter Kepada Mahasiswa Stikes Buana Husada

Uncategorized

Polsek Sukorejo Hadir Dalam Pengamanan Pemulangan serta Pemakaman PMI

Uncategorized

Sertijab Danramil dan Perwira Staf Kodim, Dandim 0802/Ponorogo Tekankan Untuk Terus Tingkatkan Kinerja

Uncategorized

Jaga Kondusifitas Jelang Pemilu 2019, Kapolres Ponorogo Sambangi Ponpes

Uncategorized

Vaksinasi anak Usia 6 – 11 Tahun, Kodim 0802/Ponorogo Targetkan Pencapaian Secara Maksimal