Home / Militer

Senin, 21 Oktober 2019 - 13:22 WIB

Medan Berat Tak Menghalangi Anggota Satgas TMMD ke 106 Membangun Desa Sooko

KANALPONOROGO.COM- Desa Sooko lokasi TMMD ke 106 Kodim 0802/Ponorogo dikenal memiliki relief permukaan berupa pegunungan dan perbukitan. Lokasi ini dipilih sebagai sasaran TMMD ke 106 salah satunya adalah untuk mempercepat pembangunan wilayah yang dengan kondisi medan yang cukup berat.

Namun beratnya medan yang dihadapi tidak menjadi alasan bagi anggota Satgas TMMD ke 106 untuk menjadikannya kesulitan dalam pelaksanaan kegiatan, utamanya kegiatan fisik TMMD. Hal ini antara lain besarnya dukungan masyarakat pada kegiatan TMMD ke 106 yang setiap harinya membantu membangun Desa Sooko ini.

Baca Juga :  Berikan Materi Wasbang, Kapten Caj Dwi Bandiyo Ajak Generasi Muda Rencanakan Masa Depan

Seperti yang dilaksanakan pada pembangunan rabat jalan di RT 02 RW 03 Dusun Dalangan, panjangnya rabat beton yang dibangun mencapai 434 meter dengan medan tanjakan dan turunan curam dilaksanakan dengan penuh semangat oleh anggota Satgas TMMD ke 106 bersama masyarakat, Senin (21/10/2019).

Dipimpin oleh Letda Chb Agus Suyanto Danton 3 SSK Satgas TMMD ke 106, pembangunan rabat jalan dilaksanakan dengan lancar dan hingga kini pekerjaan rabat jalan di salah satu sasaran TMMD ke 106 Kodim 0802 ini telah mencapai 70%. Semangat membangun desa yang ditunjukkan oleh anggota Satgas TMMD ke 106 bersama masyarakat Desa Sooko ini patut diapresiasi dalam rangka percepatan pembangunan di daerah dataran tinggi ini.(Mdc0802)

Baca Juga :  Tiang Teras Rumah Sasaran Rehab RTLH TMMD ke 106 Selesai Dikerjakan

Share :

Baca Juga

Militer

Dimanapun Tempatnya, Pelda Sigut Tanamkan Jiwa Patriotisme

Militer

Pembangunan Talud Capai 50%, Sasaran TMMD 106 Ini Optimis Diselesaikan Tepat Waktu

Militer

Ditemui Koorsahli Pusterad, Adi Santoso Ungkapkan Rasa Gembira TMMD ke 106 Dilaksanakan Di Desanya

Militer

Saling Asuh, Anggota Satgas TMMD ke 106 Belajar Pelihara Sapi

Militer

Komandan Konga Unifil 2016 Kunjungi KRI Bung Tomo di Lebanon

Militer

Serda Inal Terus Pompa Motivasi Anggotanya Dalam Melaksanakan Tugas

Militer

Bahu Jalan Dusun Dalangan Sasaran Over Prestasi TMMD ke 106

Militer

Soinem Mulai Menikmati Hasil Kegiatan TMMD ke 106