Home / Uncategorized

Rabu, 24 November 2021 - 17:24 WIB - Editor : SOFYAN - Kanal Indonesia Network

Muhammadiyah Madiun Gelar Vaksinasi 3.000 Dosis

KANALPONOROGO.COM – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Madiun kembali ambil peran dalam membantu Pemerintah untuk mewujudkan percepatan vaksinasi dan pembentukan herd imunity. Hal ini dibuktikan dengan  adanya kegiatan vaksinasi dosis kedua yang bertajuk Vaksinasi Covid-19 Muhammadiyah untuk semua yang berlangsung tanggal 24 – 26 November 2021 di Kampus 2 SMK Muhammadiyah 3 Dolopo, Madiun.

Acara yang diprakarsai Mentari Covid-19 Vaccine (MCV) Majelis Pembina Kesehatan Umum (MPKU) Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah dan United States Agency for International Devlopment (USAID) ini menyediakan 3.000 dosis Vaksin Sinovac dari Kementrian Kesehatan RI dengan sasaran siswa-siswi SMK Muhammadiyah 3 Dolopo, anggota Muhammadiyah dan masyarakat umum.

Baca Juga :  Kodim 0802/Ponorogo Gelar Komsos Bersama Keluarga Besar TNI

Wakil Ketua PDM Madiun H. Muh. Hasyim, S.Ag, M.Pd.I menjelaskan, program tersebut merupakan bukti nyata Muhammadiyah berdedikasi bagi masyarakat Indonesia, terutama berkomitmen mengatasi wabah Covid-19 dengan percepatan vaksinasi.

“Ini bagian dari semangat Al ma’un Muhammadiyah untuk melayani, memberi dan sebagainya, hari ini kita jalankan. Wujud pelaksanaan secara konkrit itu lebih baik dari hanya sekedar retorika,” jelas Hasyim saat meninjau pelaksanaan vaksinasi.

Ketua Umum (Pimpinan Daerah) Pimda 216 Tapak Suci Putera Muhammadiyah Madiun ini menambahkan, pihaknya memilih SMK Muhammadiyah 3 Dolopo sebagai tempat diselenggarakannya kegiatan vaksinasi. Dikarenakan SMK Muhammadiyah 3 Dolopo mempunyai sumber daya manusia (SDM), insfrastruktur dan fasilitas yang mendukung suksesnya program tersebut.

Baca Juga :  Komsos Kreatif Triwulan I Tahun 2020, Dandim Ponorogo Buka Festival Seni Pencak Silat

Sementara itu, Ketua Pelaksana Vaksinasi Hendrik Susianto mengatakan antusiasme masyarakat untuk mengikuti vaksinasi cukup tinggi dibandingkan dengan vaksinasi yang digelar sebelumnya.

“Alhamdulillah untuk masyarakat lebih disiplin, datang lebih awal. Semoga 3.000 dosis yang disediakan bisa terserap maksimal, agar prosentase (vaksinasi) Kabupaten Madiun bisa cepat tercapai”, ungkapnya.

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Santri Tenggelam di Sungai Jeroan Madiun

Uncategorized

Polres Pelabuhan Tanjung Perak Amankan Tersangka Penusukan Adik Kandung

Uncategorized

Waspada Penyebaran Covid-19, Anggota Kodim 0802/Ponorogo Ajak Warga Patuhi Protokol Kesehatan

Uncategorized

Mayat Mrs X Ditemukan di Sungai Sampung

Uncategorized

Polsek Badegan Melaksanakan Pengamanan Mujahdah Dzikirul Ghofilin Di Desa Kapuran

Uncategorized

Sambut Hari Bhayangkara ke 77 Polres Pelabuhan Tanjungperak Revitalisasi Wisata Religi Sunan Ampel

Uncategorized

Dandim 0802/Ponorogo Jadi Irup Pada Upacara Bendera 17-an Bulan Juli 2022

Uncategorized

Warga di Desa Binaan Terkena Musibah, Babinsa Kodim 0802/Ponorogo Lansung Terjun ke Lokasi