KANALPONOROGO.COM, BALONG: Bupati Ponorogo beserta Forpimda menghadiri puncak Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat ( BBGRM) ke 14 dan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke 45 di halaman balai desa Singkil, Kecamatan Balong, Senin( 24/07/2017).
Acara yang mengangkat tema Dengan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat Kita Tingkatkan Peran Lembaga Kemasyarakatan, Menuju Masyarakat Mandiri dan Sejahtera ini turut dihadiri Kepala Desa seluruh Kabupaten Ponorogo.
Dalam acara tersebut juga diserahkan penghargaan kepada pemenang lomba hadroh, lomba gotong royong dan penghargaan kepada pemenang lomba desa.
Dipilihnya lokasi puncak peringatan yang bertempat di Desa Singkil ini juga beralasan, pasalnya Desa Singkil meraih juara 1 tingkat Provinsi Jatim dari lomba desa yang digelar.
Bupati Ponorogo Ipong Mukhlisonoi dalam sambutanya mengungkapkan,”bahwa sikap gotong royong merupakan sikap luhur bangsa Indonesia khususnya Ponorogo,”ucapnya.
Untuk itu Bupati Ipong dengan adanya kekurangan dan permasalahan di Ponorogo ini, Ia berharap masyarakat selalu menjaga sikap gotong royong agar tidak luntur.
“Saya berharap agar sikap gotong royong ini tetap menyatu dalam segala hal, khususnya untuk membangun Ponorogo menuju yang lebih baik,”kata Ipong.
Lebih lanjut dikatakanya,”Kami mengajak masyarakat untuk menyukseskan program pemerintah dalam rangka lomba desa dan saling gotong royong bersama-sama membangun. Hidup gotong royong merupakan ciri kepribadian bangsa kita yg sudah turun temurun dari nenek moyang,”urainya.
Hal serupa juga diungkapkan oleh Plt kepala Dinas Pemberdayaan Desa Supriyatno,”bahwa maksud diselenggarakan acara ini adalah untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan yang kondusif, sehingga proses pembangunan lebih baik,”ucapnya.
Dilaporkanya, dengan pencapaian Ponorogo melalui lomba desa Jawa Timur yang disabet oleh Desa Singkil ini, terakhir kali diperoleh Ponorogo pada tahun 1994 silam, maka dari itu Ia juga berharap agar masyarakat Ponorogo kian bergotong royong dan bersatu dalam membangun desa dan Ponorogo.(KP-01)