Home / Headline

Selasa, 28 Maret 2023 - 20:56 WIB - Editor : redaksi

Soal Piala Dunia U20, Presiden: Jangan Campur Aduk Olahraga dengan Politik

KANALPONOROGO.COM: Indonesia terpilih sebagai tuan rumah penyelenggaraan Piala Dunia U-20 tahun 2023. Presiden Joko Widodo menegaskan bahwa keikutsertaan tim nasional (timnas) Israel dalam ajang olahraga tersebut tidak ada kaitannya dengan konsistensi posisi politik luar negeri Indonesia terhadap Palestina.

“Saya menjamin keikutsertaan Israel tidak ada kaitannya dengan konsistensi posisi politik luar negeri kita terhadap Palestina, karena dukungan kita kepada Palestina selalu kokoh dan kuat,” ujar Presiden dalam keterangannya pada Selasa, 28 Maret 2023, di Istana Merdeka, Jakarta.

Baca Juga :  Kapolri dan Panglima TNI Beri Apresiasi Bakti Kesehatan dan Bakti Sosial Alumni AKABRI 91 Terpusat di Malang

Kepala Negara juga menyebut bahwa FIFA memiliki aturan yang harus ditaati. Oleh karena itu, Presiden menegaskan untuk tidak mencampuradukkan urusan olahraga dan politik.

“Dalam urusan Piala Dunia U-20 ini, kita sependapat dengan Duta Besar Palestina untuk Indonesia bahwa FIFA memiliki aturan yang harus ditaati anggotanya. Jadi, jangan mencampuradukkan urusan olahraga dan urusan politik,” tegas Presiden.

Lebih lanjut, Presiden Jokowi menuturkan bahwa saat ini pemerintah dan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) tengah berusaha untuk menemukan solusi terbaik mengenai keikutsertaan timnas Israel. Presiden bahkan telah mengutus Ketua Umum PSSI Erick Thohir untuk bertemu dengan tim FIFA.

Baca Juga :  Presiden Jokowi Nikmati Kuliner Bakmi Legendaris, Yogyakarta

“Saat ini, FIFA juga telah mengetahui adanya penolakan-penolakan terhadap keikutsertaan timnas Israel di Piala Dunia U-20. Tapi kita, baik pemerintah maupun PSSI masih terus berusaha agar ada solusi terbaik,” tutur Presiden Jokowi.

Share :

Baca Juga

Headline

Kodim 0802/Ponorogo Gelar Pembinaan dan Pemberdayaan Keluarga Besar TNI Tahun 2023

Headline

POLSEK BADEGAN POLRES PONOROGO: BAGI BAGI MASKER

Headline

Polresta Banyuwangi Gencarkan Vaksinasi Booster untuk Anggota

Headline

Dukungan Masyarakat untuk Petugas yang Berjuang Melawan Covid-19Dukungan Masyarakat untuk Petugas yang Berjuang Melawan Covid-19

Headline

Kapolsek Balong Bersama Forpimka Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Massal

Headline

Komitmen Kapolda Jatim: hukum anggota yang melanggar, beri rewards yang berprestasi

Headline

Polisi Berhasil Gagalkan Peredaran 23 Paket Sabu Kemasan Jajan dan Permen di Jombang

Headline

Gelar Baksos, Polsek Sooko Polres Ponorogo Bagikan Sembako Kepada Warga Kurang Mampu.