Home / Nasional

Selasa, 11 Desember 2018 - 22:52 WIB - Editor : redaksi

Presiden Jokowi Undang Seniman dan Budayawan ke Istana

JAKARTA, KANALPONOROGO.COM: Presiden Jokowi bertemu dengan perwakilan seniman dan budayawan. Pertemuan digelar di Istana Merdeka, Jakarta, sekira pukul 16.00 WIB, Selasa, 11 Desember 2018.

Pertemuan ini merupakan inisiatif dari Presiden yang ingin menindaklanjuti strategi kebudayaan yang beberapa waktu lalu disampaikan kepada Presiden dalam acara Kongres Kebudayaan Indonesia.

“Saya ingin mendengar, berdiskusi, dan mendapatkan masukan-masukan mengenai yang disampaikan kepada saya kemarin, mengenai strategi kebudayaan sebagai sebuah arah umum untuk kemajuan kebudayaan 20 tahun yang akan datang,” ujarnya.

Baca Juga :  Manajemen Talenta Nasional Akan Kelola Potensi dan Talenta Anak Bangsa

Dalam pertemuan ini, Kepala Negara mengaku hanya ingin mendengar masukan-masukan dari para seniman dan budayawan kepada dirinya sebagai bahan pertimbangan Presiden dalam pengambilan kebijakan.

Kurang lebih sebanyak 37 seniman dan budayawan hadir dalam pertemuan yang berlangsung selama sekira satu setengah jam. Tampak di antara mereka ialah penyair M. Aan Mansyur, pegiat tradisi Kasepuhan Abah Asep Nugraha, dan produser film berbasis budaya Abduh Azis.

Baca Juga :  Presiden Jokowi Ajak Seluruh Elemen Bangsa Ikhtiar Melawan Pandemi Covid-19

Ada pula pegiat musik Jaya Suprana, penggerak sekolah rimba Butet Manurung, pegiat permainan rakyat Endi Aras, dan budayawan Edi Sedyawati.

WELAS RASO

Share :

Baca Juga

Nasional

Kronologi Jatuhnya Helikopter di Sleman

Nasional

Petinggi TNI dan Kapolri Sapa Penyelam di Pantai Manado

Nasional

Ibu Kota Baru Diharapkan Bercorak Indonesia Sentris

Hukrim

KPK Tahan 4 Tersangka Suap Opini WTP Kemendes Terpisah

Nasional

Peringati Mayday, Ribuan Buruh Ponorogo Senam Bersama di Alun-Alun

Demokrasi

Reses di Ponorogo, Johan Budi Dengar Aspirasi Kepala Desa

Budaya

Pagelaran Budaya Sadar Bencana, Salah Satu Upaya BNPB Tingkatkan Kesiapsiagaan Masyarakat

kombis

Tutup Rangkaian Reses, Ibas Kunjungi Petani Sayur Plaosan