Upayan Meringankan Beban Masyarakat Kapolres Ponorogo Berbagi Air Bersih

14 Oktober 2019 redaksi Mataraman, News

KANALPONOROGO.COM-Upaya untuk meringankan beban hidup masyarakat akibat musim kemarau tahun ini yang disebagian wilayah Ponorogo mengalami kekeringan sehingga masyarakat sulit mendapatkan air bersih terutama untuk kebutuhan konsumsi.

Sebagai bentuk kepedulian dan upaya untuk meringankan beban warga masyarakat terdampak kesulitan kebutuhan air bersih akibat kekeringan musim kemarau panjang, Polres Ponorogo melakukan dropping  air bersih disejumlah titik di Dukuh Dungus Desa Karangpatihan Kecamatan Pulung Kabupaten Ponorogo, Senen (14/10).

Dalam penyaluran air bersih kepada warga masyarakat setempat, Kapolres Ponorogo AKBP Arief Fitrianto, SH, SIK, MM terjun langsung ke lokasi didampingi oleh Kepala BPBD Kabupaten Ponorogo Imam Basori, S.Sos, MM, Camat Pulung Wasis A P, M.Si, Kapolsek Pulung AKP Denny Fahrudianto, S Sos, Kepala Desa Karangpatihan Margono, dan Kepala Dukuh Dungus Supriyanto.

AKBP Arief Fitrianto, SH, SIK, MM menyampaikan bahwa penyaluran bantuan air bersih kepada warga masyarakat Desa Karangpatihan Pulung ini, menggunakan tiga unit mobil tangki dengan kapasitas masing- masing unit sebanyak 6.000 liter dan jumlah total air bersih yang disalurkan sebanyak 18.000 liter. Dropping air bersih sendiri langsung disalurkan kesejumlah tempat-tempat atau penampungan air bersih di lokasi.

“Sebagai bentuk rasa empati dan kepedulian terhadap warga amsyarakat yang mengalami kesulitan dilanda kekeringan akibat kemarau panjang, kita bersama intansi terkait melakukan dropping air berisih kepada warga masyarakat Di Dukuh Dungus Desa Karangpatihan Pulung. Ini dilakukan untuk memberikan bantuan air bersih kepada warga masyarakat setempat, karena disekitar kawasan hutan Dukuh Dungus ini mengalami kekeringan dan kesulitan mendapatkan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari. Dan kita langsung salurkan langsung ke tempat-tempat atau penampungan yang ada di lokasi, agar warga masyarakat langsung dapat menggunakan atau memanfaatkannya, “katanya ..sul