Home / Militer

Selasa, 8 Oktober 2019 - 01:04 WIB - Editor : redaksi

Kapten Arm Amat Haryono : “Rasa Cinta Kepada Rakyat Menjadi Pembakar Semangat Kami”

KANALPONOROGO.COM: Siang ini matahari bersinar sangat terik, namun pemgerjaan Masjid Al Huda Desa Sooko salah satu sasaran TMMD ke 106 Kodim 0802/Ponorogo terus dilakukan. Dipimpin langsung oleh Dan SSK TMMD ke 106 Kapten Arm Amat Haryono, puluhan anggota Satgas TMMD ke 106 bersama warga masyarakat mendirikan tiang utama masjid, Senin (7/10/2019).

Diawali dengan pemindahan sepuluh buah tiang utama masjid berdiameter 50 cm dan panjang 5 meter dari pinggir jalan raya ke sasaran Masjid Al Huda. Satu tiang masjid diangkat oleh sepuluh orang anggota Satgas TMMD bersam masyarakat, satu persatu tiang ini berhasil dibawa ke lokasi dengan selamat.

Baca Juga :  Antisipasi Covid-19 di Wilayah Ponorogo, Dandim 0802/Ponorogo Hadiri Tactical Floor Game Sispamkota

Setelahnya, masih diatur per tiang diangkat sepuluh orang pilar utama bangunan masjid ini dipasang pada tempat yang disediakan. Berat beban tiang utama masjid ini seolah tak berarti dengan kebersamaan TNI-Rakyat ini.

Ditemui di sela-sela memimpin pemasangan tiang utama Masjid Al Huda, Kapten Arm Amat Hariyono menuturkan bahwa, “Sebenarnya tiang utama Masjid Al Huda ini sangat berat, namun dengan kebersamaam anggota Satgas TMMD ke 106 dan warga masyarakat Desa Sooko pilar-pilar utama masjid ini dapat ditempatkan pada titik-titik yang telah ditentukan.”

Baca Juga :  Kasdim Ponorogo Baca Amanat Panglima TNI Pada Upacara Peringatan HUT ke 74 TNI

Lebih lanjut Dan SSK TMMD ke 106 ini menyampaikan bahwa, “Semangat para anggota Satgas TMMD ke 106 ini sangat luar biasa, dapat kita lihat mereka bersama masyarakat mampu mengangkat tiang masjid yang begitu berat. Kami melakukannya dengan penuh rasa cinta, karena rasa cinta kepada rakyat menjadi pembakar semangat kami,” pungkasnya.

Usai tiang-tiang utama Masjid Al Huda selesai diletakkan pada tempatnya, selanjutnya akan dilaksanakan pengecoran sesuai dengan rencana.(Mdc0802)

Share :

Baca Juga

Militer

Tanjakan Tercuram Sasaran Rabat Jalan TMMD ke 106 Selesai Dirabat

Militer

Bahu Membahu TNI-Rakyat Kompak Membangun Desa

Headline

26 Terduga Teroris Yang Diterbangkan Dari Makassar Ditahan Di Cikeas

Militer

Rumah Baru, Mbah Plendik Banjir Ucapan Selamat

Militer

Finishing, Plafond Masjid Al Huda Hari Ini Dirampungkan

Militer

Kasdim 0808/Blitar, Dampingi Bupati Cek Normalisasi Bantaran Sungai Bogel

Militer

Di Tengah-Tengah Kesibukannya, Anggota Satgas TMMD ke 106 Tetap Utamakan Ibadah

Militer

Kodim 0802/Ponorogo Gelar Pembinaan Jaring Mitra Karib Tahun 2023