Ringankan Beban Masyarakat Yang Terdampak Virus Covid19, 100 Paket sembako

KANALPONOROGO.COM-Dalam rangka meringankan beban masyarakat yang terdampak Virus Covid19, 100 Paket sembako gratis dibagikan kpd warga yang terdampak Covid19, 5/5/2020.
Kegiatan bhaksos ini dilaksanakan di Balai Desa Cepoko yang di selenggarakan oleh Psht Rayon Ds Cepoko, Ngrayun.
Tampak hadiri Muspika Ngrayun Bp Sudarsono, S. Sos, bhabinkamtibmas Desa Cepoko Bripka Subakri Sekcam ngrayun Sudarsono, S. Sos, perwakilan Psht Cabang Ponorogo, Kepala desa Cepoko Dwi cahyanto, S. Sos, ketua Psht Rayon Ds Cepoko dan segenap warga Psht Rayon Cepoko, Ngrayun.
Kepala desa Cepoko Bp. Dwi cahyanto, S. Sos yang ikut hadir pada kesempatan tsb mengatakan, mengucapkan banyak terimakasih kpd warga Psht Rayon Ds Cepoko yang telah peduli memberikan paket sembako terhadap warga masyarakat kami, khususnya yang terdampak virus Covid19, hingga dapat meringankan beban masyarakat kami. Mudah mudahan amal baik ini mendapatkan pahala yang sebesar besarnya dari Alloh swt, terangnya
[priy]