Home / Kanal Jawa Timur

Rabu, 14 Februari 2024 - 13:37 WIB - Editor : Redaksi

Sukseskan Pemilu Tahun 2024, Kodim 0802/Ponorogo Patroli Gabungan Bersama Polres Ponorogo

 

KANALPONOROGO COM,-Gabungan TNI – Polri (Kodim 0802/Ponorogo dan Sub Denpom V/1-1 Ponorogo bersama Polres Ponorogo tadi malam (Selasa,13/02/2024) menggelar patroli gabungan di wilayah Kabupaten Ponorogo, Rabu (14/02/2024).

Kegiatan dengan penanggung jawab Kapolres Ponorogo, AKBP Anton Prastyo, S.H,.S.I.K,.M.Si tersebut diawali dengan apel pengecekan dipimpin Kabag Ops Polres Ponorogo, Kompol Danang dan diikuti oleh peserta apel yang berjumlah sekitar 50 personel.

Kabag Ops Polres Ponorogo saat memberi sambutan dihadapan peserta apel mengatakan bahwa patroli gabungan dilaksanakan bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat terutama pada saat pelaksanaan Pemilu tahun 2024.

Baca Juga :  Anggota Polsek Pulung Melaksanakan Pengamanan Turnamen Bola Voly Di Desa Patik

Sementara Komandan Kodim 0802/Ponorogo,Letkol Inf Hirta Juni Adriansyah, S. Sos. M. Han. yang diwakili Pasiops Kodim 0802/Ponorogo, Kapten Czi Fachroji kepada Media Center 0802 mengatakan bahwa keterlibatan dalam patroli tersebut merupakan salah satu bentuk dukungan penuh kepada Polri dan unsur terkait lainnya dalam upaya pengamanan wilayah terlebih dihadapkan pada Pemilu tahun 2024.

Baca Juga :  Satlantas Polres Ponorogo Melaksanakan Program Polisi Sahabat Anak bersama TK Al Madinah dan TK Little Star Ponorogo

“ Kami dari Kodim 0802/Ponorogo terus berbuat maksimal dan siap memberikan dukungan penuh kepada Polri khususnya Polres Ponorogo serta unsur terkait lainnya dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban menjelang pemungutan suara, “ kata Pasiops Kodim 0802/Ponorogo.

Patroli gabungan tadi malam melakukan pengecekan Pos – Pos TPS yang tersebar di wilayah Kabupaten Ponorogo yang diharapkan saat pelaksanaan pencoblosan berjalan tertib, aman dan sukses.(MdC0802)

Share :

Baca Juga

Kanal Jawa Timur

Kapolda Jatim Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 2.925 Personel di Penghujung Tahun 2023

Kanal Jawa Timur

Ban Mobilnya Bocor di Situbondo Pemudik Asal Mojokerto Apresiasi Kesigapan Polisi Bantu Tangani

Kanal Jawa Timur

Jum’at Berkah Kasat Lantas Polres Gelar Dialog Dengan Puluhan Sopir Terminal Seloaji

Kanal Jawa Timur

Jelang Ramadhan, Satgas Pangan Polres Probolinggo dan Disperindag Pantau Stok dan Harga Bahan Pokok di Sejumlah Pasar

Kanal Jawa Timur

Upaya Stabilisasi Harga Beras Satgas Pangan Polres Magetan bersama Bulog Gelar Operasi Pasar

Birokrasi

Polsek Ngrayun Melaksanakan Razia Pelajar Yang Bolos Saat Jam Sekolah

Kanal Jawa Timur

Berbagi Coklat Polres Gresik Gelar Kampanye Simpatik Keselamatan di Jalan

Kanal Jawa Timur

Jaga Harkamtibmas TNI POLRI Laksanakan Penertiban/Operasi Balon Udara Tanpa Awak Di wilayah Sambit