Home / Headline

Selasa, 28 Mei 2024 - 15:40 WIB - Editor : Redaksi

Olahraga Bersama, Upaya Kodim 0802/Ponorogo Jaga Kebugaran Tubuh Prajurit

KANALPONOROGO.COM,-Kodim 0802/Ponorogo secara rutin dan terjadwal terus menggelar kegiatan olahraga bersama yang diikuti oleh seluruh anggota baik prajurit maupun PNS. Hal tersebut bertujuan untuk menjaga dan meningkatkan kebugaran tubuh guna mendukung suksesnya pelaksanaan tugas sehari hari, Selasa (28/05/2024).

Seperti hari ini para prajurit dan PNS Kodim 0802/Ponorogo melakukan olahraga bersama (jalan santai) yang dipimpin langsung Komandan Kodim 0802/Ponorogo Letkol Inf Dwi Soerjono.

Kegiatan yang mengambil start dan finish bertempat di lapangan apel Makodim 0802/Ponorogo dan mengambil rute di seputaran Kota Ponorogo tersebut diawali dengan pemanasan dipimpin anggota Staf Ops Kodim 0802/Ponorogo.

Baca Juga :  Menjelang Operasi Patuh Semeru 2022, Satlantas Polres Batu Bagi - bagi Helm Gratis

Komandan Kodim 0802/Ponorogo usai pelaksanaan jalan santai kepada Media Center 0802 menyampaikan tentang pentingnya olahraga bersama bagi prajurit dan PNS Kodim 0802/Ponorogo dalam menjaga kesehatan tubuh agar tetap bugar.

“ Sebagai prajurit tentu dituntut untuk senantiasa siap dalam melaksanakan tugas sehari hari sehingga diperlukan tubuh yang sehat dan fisik yang prima. Untuk itu satuan telah memprogram kegiatan olahraga bersama ini secara rutin dan berkala, “ kata Dandim 0802/Ponorogo.

Baca Juga :  Kapolsek Badegan Pimpin Giat Penyekatan Keberangkatan Suporter Madura United Diperbatasan Wonogiri Ponorogo

“ Selain menjaga tubuh tetap bugar, olahraga bersama juga bisa dijadikan sebagai salah satu sarana memupuk kebersamaan dan kekompakan baik itu antar pimpinan maupun dengan seluruh anggota Kodim 0802/Ponorogo, “ terang Letkol Inf Dwi Soerjono.(MdC0802)

Share :

Baca Juga

Headline

Usai Jalani Tes dan Karantina, Anggota Brimob Polda Jatim Pulang dengan Aman

Headline

Polsek Bungkal monitor harga jagung menjelang lebaran

Headline

Sambut HUT Bhayangkara Ke-75, Masyarakat Antusias Pelaksanaan Vaksinasi Masal di Polrestabes Suraabaya

Headline

PPK SUKOREJO SILLATURRAHMI KEPADA KAPOLSEK SUKOREJO

Headline

Anak Tukang Tambal Panci dari Jetis Ponorogo Lulus Test Bintara Polri secara Gratis

Headline

Cek Ketersediaan Minyak Goreng, Wakapolsek Sooko Turun ke Pasar

Headline

Pengamanan Bantuan Sosial di 18 Desa oleh Polsek Sukorejo

Headline

Antisipasi Peningkatan Kasus Covid-19 di Jatim, Forkopimda Gelar Rapat Koordinasi bersama BNPB di Polda Jatim