Home / Uncategorized

Senin, 2 Desember 2019 - 15:50 WIB - Editor : Redaksi

Jam Komandan, Dandim Ponorogo Ajak Prajurit Selalu Siap Menjalan Tugas

Pengarahan Komandan Kodim 0802/Ponorogo kepada seluruh jajaran Kodim 0802/Ponorogo. Senin(02/11/2019).

KANALPONOROGO.COM- Komandan Kodim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Sigit Sugiharto hari ini memberikan jam komandan kepada seluruh anggota baik militer maupun ASN bertempat di gedung Serba Guna Kodim 0802/Ponorogo, Senin(02/11/2019).

Dandim 0802/ Ponorogo, diawal pengarahannya memberikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada seluruh anggota yang sudah melaksanakan tugas dengan penuh dedikasi dan tanggung jawab.Beliau juga sampaikan bahwa jam komandan merupakan sarana untuk berkomunikasi secara langsung kepada anggota.

Disamping itu, dengan pembawaannya yang memang penuh humor dan selalu ceria, dihadapan anggota juga menyampaikan tentang berbagai perkembangan situasi maupun tentang pelaksanaan tugas pokok sehari- hari sebagai prajurit.

” Terimakasih saya ucapkan kepada seluruh prajurit Kodim Ponorogo dan seluruh Aparatur Sipil Negara Kodim Ponorogo atas dedikasi dan kinerja yang selama ini sudah baik. Jam komandan ini, merupakan salah satu wadah atau cara saya berkomunikasi secara langsung kepada anggota, ” kata Letkol Inf Sigit Sugiharto mengawali jam komandan.

Baca Juga :  Komandan Kodim 0802/Ponorogo Hadiri Upacara Hari Bhayangkara ke 76 Tahun 2022

” Seperti kita ketahui bersama, baik itu lewat media massa atau yang lainnya tentang perkembangan situasi yang terjadi, sebagai aparat keaman, hendaknya kita selalu waspada dan siap menghadapi segala perkembangan dan kemungkinan yang terjadi. Saya tekankan kepada seluruh Anggota Makodim 0802/Ponorogo serta seluruh jajaran Koramil agar bisa mencegah terhadap hal-hal yang tidak kita inginkan, termasuk teror yang akhir-akhir ini sudah terjadi, ” jelas Dandim Ponorogo.

Baca Juga :  Polisi Berhasil Ungkap Sindikat Curanmor 16 TKP di Kota Malang

Sebagai satuan komando kewilayahan, Dandim 0802/Ponorogo juga tidak bosan-bosan menekankan kepada anggota termasuk para Babinsa untuk terus meningkatkan dan menjalin hubungan yang erat dengan seluruh lapisan masyarakat guna mewujudkan kemanunggalan antara TNI dengan rakyat.

Diakhir jam komandan, Letkol Inf Sigit Sugiharto mengajak anggota untuk terus meningkatkan profesionalisme kerja serta senantiasa berhati-hati dalam melaksanakan setiap kegiatan di dalam satuan maupun di luar satuan sehingga tidak menimbulkan kerugian baik materiil maupun personil.

Jam Komandan diikuti seluruh anggota Militer dan ASN serta dihadiri oleh Kasdim 0802/Ponorogo, para Pasi Kodim 0802/Ponorogo para Danramil jajaran Kodim 0802/Ponorogo serta seluruh anggota.(MdC0802)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Pangdam V/Brawijaya Gowes Bareng di Wilayah Kodim 0802/Ponorogo. Dandim 0802/Ponorogo : “ Ini Merupakan Kehormatan dan Kebanggaan Bagi Kami “

Uncategorized

Polisi Berhasil Ungkap Bisnis Togel di Tuban, Dua Orang Tersangka Diamankan

Uncategorized

Rumah Warga Roboh Akibat Gempa Bumi, Kodim 0802/Ponorogo Kerja Bakti Sampai Tuntas

Uncategorized

Polresta Sidoarjo Amankan Tiga Tersangka Kasus Pengeroyokan Gunakan Sajam

Uncategorized

Kapolres Ponorogo Hadiri Apel Besar Peringatan Hari Ulang Tahun Pramuka Ke-62 Tahun 2023

Uncategorized

Polsek Ponorogo Melaksanakan Pengamanan Karnaval Tingkat Sekolah Dasar

Uncategorized

Unggul 2 – 0 Atas Tim Jateng 2, Tim Darul Huda Mayak Ponorogo Langsung Melenggang ke Final

Uncategorized

Upacara Bendera 17 Juli 2023. Kasdim 0802/Ponorogo Baca Amanat Panglima TNI