Home / Uncategorized

Sabtu, 14 Januari 2017 - 17:42 WIB - Editor : redaksi

Akibat Konsleting Listrik, Swalayan Yudi Mart Lanud Iswahjudi Terbakar

swalayan yudi mart yang terbakar

swalayan yudi mart yang terbakar

swalayan yudi mart yang terbakar

KANALMAGETAN : Kebakaran hebat melanda swalayan Yudi Mart yang berada dilingkungan Lanud Iswahjudi, Kecamatan Maospati, Kabupaten Magetan, Sabtu (14/01/2017).

Dalam peristiwa tersebut, beruntung tidak ada korban jiwa dan luka, sebab saat kejadian swalayan masih akan dibuka.

Penyebab kebakaran diduga karena adanya hubungan arus pendek listrik dari salah satu pendingin makanan.

“Keterangan dari penjaga toko Heri, sebelum dibuka terlihat ada sedikit asap. Begitu ada api dari bagian pendingin makanan, lalu mencari alat pemadam, namun api makin membesar. Pemadaman dilakukan tidak bisa mengurangi api,” jelas Pasi Penerangan dan Pasukan, Pentak Lanud Iswahjudi Mayor Sus Tamsir.

Baca Juga :  Kumpul di Ponorogo Komunitas MAXXIO Macan Wirotaman Bentuk Struktur Pengurus

Ia memastikan tidak ada korban jiwa dan luka dalam kejadian itu, sebab belum ada karyawan swalayan masuk.

“Akibatnya, kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah, petugas masih melakukan pengecekan dan pendataan. Jika isi swalayan seperti itu bisa mencapai ratusan juta,” ujar Mayor Sus Tamsir.

Upaya pemadaman darurat tidak mengurangi kobaran api hingga terus meluas ke seluruh swalayan.

Baca Juga :  Gowes Bareng, Cara Persit KCK Cab. XVI Dim Ponorogo Tingkatkan Kebugaran di Masa Pandemi

Selanjutnya, meminta bantuan Damkar Lanud Iswahjudi sebanyak 5 unit plus satu tangki air tiba dan melakukan upaya pemadaman dan ditambah dengan 2 unit mobil pemadam kebakaran(Damkar) plus satu tangki dari Pemkab Magetan serta 2 unit mobil Damkar dari Pemkot Madiun.

Petugas gabungan pemadam kebakaran harus berjuang keras dan selang 1,5 jam, api baru bisa dijinakan, dan masih dilakukan pembasahan hingga benar-benar padam. Meski begitu, satu unit Damkar Lanud Iswahjudi masih disiagakan di sekitar lokasi.(AS)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Longsor Sawoo, Jenasah Ibu dan Anak Berhasil Dievakuasi

Uncategorized

Operasi Ketupat Semeru 2023, 270 Aparat Gabungan di Ponorogo Siaga

Uncategorized

Polres Lumajang Kembali Raih Penghargaan Bidang Pengelolaan Anggaran

Uncategorized

Ucapan Terimakasih Sang Kepala Desa Saat Rumah Warga Selesai Dibangun oleh Kodim Ponorogo Bersama Unsur Terkait

Uncategorized

Tim Darul Mayak FC Menang 4-1, Dandim 0802/Ponorogo Ajak Masyarakat Terus Berikan Dukungan

Uncategorized

Polisi Tetapkan Pemotor Yang Tabrak Wartawan dan Petugas Operasi Zebra Jadi Tersangka

Uncategorized

Kerja Bakti Bersama Warga, Babinsa Koramil Jenangan Perbaiki Jalan

Uncategorized

Mendadak, Kodim 0802/Ponorogo Gelar Apel Pengecekan Kendaraan