Home / Uncategorized

Kamis, 25 Mei 2017 - 20:41 WIB - Editor : redaksi

DPW PAN akan Ajukan Kadernya Untuk Maju Pilgub 2018

KANALPONOROGO.COM: Jelang Pilkada Jawa Timur, Partai Amanat Nasional (PAN) Jawa Timur belum tentukan sikap politik, mengingat dinamika poltik Pilgub masih sangat cair, dan tidak menentu.

Hal ini disampaikan oleh ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PAN Jatim, H Masfuk saat ditemui awak media pada acara konsolidasi Dewan Pengurus Cabang (DPC) PAN dan kadernya, di kediaman mantan Wakil Bupati Jombang H. Ali Fikri, di Sumobito, Jombang.

Dikatakannya, dinamika politik menjelang Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Timur tahun depan masih sangat cair. Begitupun juga penilaiannya dengan munculnya figur- figur seperti Wakil Gubernur (Wagub) Syaifullah Yusuf (Gus Ipul), Abdul Halim Iskandar, Khofifah Indar Parawansa dan  nama- nama yang lain.

Baca Juga :  Ketua DPRD Mendapatkan Mosi Tidak Percaya dari Anggotanya

“Semua masih cair ya, nama- nama yang beredar saat ini memang putra- putra terbaik bangsa saya kira. PAN berjalan sesuai mekanisme partai, kalau soal eksekutif- eksekutif kita serahkan ke DPP. Saat ini kita sedang mengumpulkan data, siapa saja yang merupakan putra- putra terbaik bangsa di Jatim, dan hal tersebut tetap kita komunikasikan dengan Ketua DPP,” ungkapnya, Kamis (25/05/2017)

Masih menurut penjelasan Masfuk, meskipun begitu, DPW PAN Jatim akan menyiapkan kader internal partai untuk maju pada perhelatan politik Jatim tahun depan. Secara eksplisit Masfuk menyebut nama- nama yang dimaksud tersebut.

Baca Juga :  Bagi- Bagi Kopi Sachet di Gathering Pramuka, Gus Ipul Bantah Kampanye Pilgub

“Dari internal partai ada Pak Yoto (Bupati Bojonegoro), dan Mas Anang (Anggota DPR- RI dari PAN),” tegasnya.

Ketika disinggung tentang target pilkada serentak tahun depan, Masfuk menjawab pihaknya tidak mau gegabah untuk menentukan. Namun, beberapa daerah kabupaten atau kota di Jawa Timur disebut menjadi titik prioritas pemenangan PAN ke depan.

” Kita tak mau gegabah, namun beberapa daerah, ada yang menjadi prioritas pemenangan kita, di antaranya, Bojonegoro, Kota Kediri, Kota Mojokerto dan daerah yang lain,” pungkasnya.(elo)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Anggota Satgas TMMD ke 113 Turut Bertanding Bola Voli, Warga Cepoko Beri Apresiasi Kepada TNI

Uncategorized

Jaga Harkamtibmas Polsek Ponorogo Laksanakan Pengamanan Pengesahan Calon Warga PSHT

Uncategorized

MKKS SMK Swasta Madiun Gelar IKM di SMK M ‘Tri’

Uncategorized

Siap Amankan Lebaran 1443, Polres Ponorogo Gelar Lat Pra Ops Ketupat Semeru 2022

Uncategorized

Pemkab Madiun Akan Kehilangan Sejumlah Sumber PAD

Uncategorized

Vaksin Dosis ke Dua Digelar, Dandim 0802/Ponorogo Yakinkan Kepada Masyarakat Bahwa Semua Akan Tervaksin

Uncategorized

Dandim 0802/Ponorogo Berikan Materi Pengembangan Karakter Kepada Mahasiswa Stikes Buana Husada

Uncategorized

Baksos, Sarana Kodim 0802/Ponorogo Sejahterakan Masyarakat