Kebakaran Hebat Melanda Warung Soto di Desa Plosojenar, Kauman

KANALPONOROGO.COM, KAUMAN: Kebakaran melanda warung soto milik Jemangin di Dukuh Krajan, Desa Plosojenar, Kecamatan Kauman, Ponorogo, Jatim, Rabu(19/07/2017) sekira pukul 18.30 WIB.
Dua unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) dikerahkan untuk menjinakan si jago merah.
Sampai dengan berita ini diturunkan proses pemadaman masih berlangsung.
Sementara penyebab kebakaran dan kerugian materi yang timbul akibat kebakaran tersebut belum diketahui.
Pihak keamanan masih dalam pengamanan lokasi kebakaran. Belum ada keterangan resmi dari pihak yang berwajib.(*)