Bobol Ruko di Ngebel, Pencuri Gondol Uang, Rokok dan Perhiasan
NGEBEL, KANALPONOROGO.COM: Pencurian dengan pemberatan terjadi di toko Yuni milik Purwadi warga Desa Wagir Lor, Kecamatan Ngebel, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, Rabu(28/08/2019) malam.
Dalam kejadian tersebut pelaku berhasil menggondol sejumlah uang, perhiasan dan rokok.
Diketahuinya kejadian tersebut bermula pada saat hari Rabu (28 /08/2019), sekira pukul 18.30 WIB, korban pergi ke Madiun dan rumah/ toko dalam keadaan terkunci.
Sekitar pukul 22.00 WIB korban pulang dari Madiun dan saat masuk terkejut melihat Back wall ( tempat rokok ) dalam kondisi acak-acakan dan sejumlah merk rokok hilang.
Mengetahui hal tersebut, korban lantas memeriksa laci tempat menyimpan uang hasil penjualan, yang ternyata juga hilang. Merasa curiga korbanpun kemudian naik ke lantai dua dan melihat almari tempat penyimpanan perhiasan juga sudah terbuka, dan setelah diperiksa sejumlah perhiasan berupa kalung dan cincin juga raib.
“Diduga pelaku masuk melalui pintu belakang, karena ditemukan slot dalam keadaan rusak, “ucap Kasubbag Humas Polres Ponorogo IPTU Edi Sucipta.
Dengan adanya kejadian tersebut korban kemudian melaporkan ke Poksek Ngebel.
Mendapati laporan pencurian tersebut, anggota Polsek Ngebel segera meluncur untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara(TKP).
Atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian materi sebesar Rp. 15.000.000,-(red)