Home / Uncategorized

Jumat, 22 April 2022 - 15:37 WIB - Editor : Redaksi

Kodim 0802/Ponorogo Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Semeru 2022

 

Ponorogo,- Prajurit Kodim 0802/Ponorogo hari ini mengikuti kegiatan apel gelar pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Semeru 2022 bertempat di depan Paseban Aloon – Aloon Utara Kabupaten Ponorogo, Jumat (22/04/2022).

 

Kegiatan yang bertema ” Melalui Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Semeru 2022, Kita Tingkatkan Sinergi Polri Dengan Instansi Terkait Untuk Menjamin Masyarakat Aman dan Sehat Pada Perayaan Idul Fitri 1443 H ” tersebut sebagai pimpinan apel adalah Bupati Ponorogo, H. Sugiri Sancoko, SE.,MM serta pendamping pimipinan apel yaitu Dandim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Muhammad Radhi rusin, S.I.P. dan Kapolres Ponorogo, AKBP Catur Cahyono Wibowo, S.I.K., M.H.

Baca Juga :  Dandim 0802/Ponorogo Dampingi Danrem 081/Dsj Laksanakan Bakti Sosial di Wilayah Kodim 0802/Ponorogo

 

Komandan Kodim 0802/Ponorogo kepada Media Center 0802 menyampaikan bahwa Kodim 0802/Ponorogo senantiasa siap membantu Polres Ponorogo dalam upaya mengamankan wilayah Kabupaten Ponorogo termasuk saat pelaksanaan perayaan Idul Fitri 1443 Hijriyah. ” Kami selalu siap bersinergi dan bekerja sama dengan instansi terkait termasuk dengan Polres Ponorogo ” .

 

” Sesuai tema dan juga amanat Kapolri yang dibaca Pimpinan apel, guna mewujudkan keamanan, ketertiban sehingga masyarakat nyaman terutama saat Idul Fitri nanti maka Kodim 0802/Ponorogo mendukung penuh upaya Polres Ponorogo dalam rangka pengamanan tersebut, ” kata Dandim 0802/Ponorogo.

Baca Juga :  Berantas PMK Pada Hewan Ternak, Kodim 0802/Ponorogo Bersinergi Dengan Unsur Terkait

 

Apel gelar pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Semeru 2022 yang digelar di Aloon – Aloon Kabupaten Ponorogo tersebut merupakan bentuk pengecekan akhir dari kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat Semeru tahun 2022 dalam rangka pengamanan hari raya Idul Fitri 1443 H / 2022 M di wilayah Kabupaten Ponorogo.(MdC0802)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Gotong Royong, Babinsa Kodim 0802/Ponorogo Bersama Warga Lakukan Pengecoran Jalan

Uncategorized

Dandim 0802/Ponorogo Berikan Ucapan Selamat Idul Adha 1441 H Kepada Keluarga Besar Kodim 0802/Ponorogo

Uncategorized

HUT ke 74 Persit Kartika Chandra Kirana , Dandim 0802/Ponorogo Berikan Ucapan Selamat

Uncategorized

Dandim 0802/Ponorogo Hadiri Upacara Bendera dan Deklarasi Kerukunan Umat Beragama

Uncategorized

Kepala BNPT Apresiasi Polres Lamongan yang Berangkatkan Umroh Mantan Napiter

Uncategorized

Peringati Hari Kartini, Bhayangkari bersama Polres Ponorogo Berbagi Sembako

Uncategorized

Polres Pasuruan Kota Maksimalkan Polisi RW dan Bhabinkamtibmas Bantu Penanganan Stunting

Uncategorized

Jenazah Santri Ketiga dan Keempat yang Tenggelam di Sungai Tempuran Ditemukan