Home / Headline

Senin, 9 Oktober 2023 - 18:26 WIB - Editor : Redaksi

Peduli Kesulitan Warga, Babinsa Kodim 0802/Ponorogo Bantu Perbaiki Saluran Air di Wilayah Desa Binaan

 

KANALPONOROGO.COM,-Mengetahui warga di wilayah desa binaan sedang melaksanakan kegiatan kerja bakti, Serka Suprantio, anggota Koramil Tipe B 0802/15 Mlarak, Kodim 0802/Ponorogo yang menjadi Babinsa Mlarak, dengan cekatan ikut berbaur dalam kerja bakti tersebut, Senin (09102023).

Kegiatan yang dilaksanakan bersama warga Dukuh Gunungsari, Desa / Kecamatan Mlarak Kabupaten Ponorogo tersebut yaitu memperbaiki saluran air yang ada di pinggir jalan Dukuh Gunungsari.

Baca Juga :  Kapolda Jatim saat cek Vaksinasi: Saya Bangga Jadi Alumni SMPN 1 Surabaya

“ Selalu memonitor wilayah desa binaan merupakan salah satu tugas kami sebagai Babinsa guna mengetahui segala kegiatan atau perkembangan situasi yang ada, “ kata Serka Suprantio saat dihubungi Media Center 0802.

“ Seperti hari ini sedang berlangsung kegiatan kerja bakti perbaikan saluran air oleh warga Dukuh Gunungsari yang mana wilayah tersebut merupakan salah satu Dukuh di desa binaan sehingga dengan cepat kami bisa membantu menyelesaikan pekerjaan warga, “ ungkap Babinsa Mlarak.

Baca Juga :  Di Ponorogo, Kades dan PNS Terlibat Kasus Penipuan PNS

Dengan penuh semangat kekeluargaan dan gotong royong, Babinsa Mlarak bersama warga Dukuh Gunungsari bahu membahu memperbaiki saluran air agar kembali berfungi dengan baik serta bisa dijadikan benteng jalan agar tidak mudah erosi oleh aliran air hujan.(MdC0802)

Share :

Baca Juga

Headline

Bripka Sugeng Pendiri Taman bacaan bagi anak anak di Kelurahan Binaannya

Headline

Kejar Herd Immunity, Jamaah Sholat Jumat Dapat Vaksin dari Polres Bojonegoro

Headline

Jum’at Berkah, Polsek Siman Bagikan 30 Sak Beras Kepada Warga Kurang Mampu

Headline

Sinergi Tiga Pilar Desa Semanding Kec. Kauman Cegah Covid-19

Headline

Tingkatkan Kesiap Siagaan, Polresta Malang Kota Gelar Latihan PPGD dan Penanganan Kebakaran

Headline

Kapolda Jatim Jelaskan Ada 503 Gerai Vaksinasi di Jawa Timur untuk Percepatan Vaksinasi

Headline

Kapolsek Sooko Polres Ponorogo Pimpin Pengamanan Kegiatan Pembekalan Siswa PSHT

Headline

Road Show Vaksinasi Covid-19 Polsek Pulung Bersama Puskesmas Kesugihan Sasar Petani Di Persawahan