Home / Kanal Jawa Timur

Selasa, 14 November 2023 - 13:41 WIB - Editor : Redaksi

Sukses Ungkap Korupsi Dana KKP, Polres Jember Raih Penghargaan Kepala Cabang BRI

JEMBER – Keberhasilan aparat kepolisian jajaran Polres Jember Polda Jatim mengungkap kasus korupsi dana KKP di BRI Jember menjadi sorotan utama.

Sejumlah anggota Polres Jember mendapatkan reward atas dedikasi dan kerja keras mereka dalam mengungkap praktek korupsi yang merugikan keuangan negara sebesar 10,3 Milyar Rupiah.

Upacara pemberian penghargaan berlangsung dengan khidmat di halaman Mako Polres Jember, yang diserahkan langsung oleh Kepala Cabang BRI, Mohamad Sukari.

Penghargaan diberikan sebagai bentuk apresiasi terhadap upaya para anggota Polres Jember yang berhasil mengungkap dan menindak pelaku korupsi dengan professional, Senin (13/11/2023).

Penghargaan ini diberikan atas keberhasilan mengungkap tindak pidana korupsi dalam pemberian kredit ketahanan pangan dan energi (KKP-tahun 2011-2023) di BRI cabang Jember dengan kerugian 10,3 M.

Baca Juga :  Pengasuh Ponpes Modern Al Amanah Apresiasi Upaya Polresta Sidoarjo Jaga Kamtibmas

Kasus tersebut terjadi direntang tahun 2011 – 2013 oleh tiga orang pegawai BRI yang kini dalam proses hukum dengan modus Kredit Fiktif KKP (Kredit Ketahanan Pangan dan Energi).

Kepala Cabang BRI, Mohamad Sukari, menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada aparat kepolisian yang telah menjalankan tugas dengan baik.

“Atas nama BRI Cabang Jember, saya sangat berterimakasih dan sangat apresiasi atas kinerja Polres Jember dalam mengungkap kasus ini,”ujarnya.

Dia menekankan pentingnya kerja sama antara instansi kepolisian dan lembaga keuangan dalam memberantas korupsi demi menciptakan lingkungan yang bersih dan berintegritas.

Keberhasilan ini juga menjadi momentum untuk memotivasi instansi lain dalam menjaga kebersihan dan transparansi dalam pengelolaan dana publik.

Baca Juga :  Kapolsek Balong Pimpin Apel Gabungan Operasi Balon Udara Tanpa Awak dan Petasan

Masyarakat diharapkan dapat memiliki kepercayaan lebih terhadap lembaga keuangan dan aparat penegak hukum dalam memberantas korupsi demi terciptanya tata kelola yang baik dan adil.

Berikut nama anggota yang mendapatkan penghargaan dari Kepala Cabang BRI ;
AKP Dika Hadian Widyatama SH, S.I.K., IPDA Eko Hari Purwanto, S.H., M.H, IPDA Andry Yunni Prastiyo S.Psi, AIPDA Dimas Afian Wibowo, Briptu Alfan Afandi S.AK., M.H., AIPDA Andi Ika Pambudi S.H., AIPDA Dr. Meldy Ance Almendo S.H., M.H., Bripka Moch Rizal Hariyanto S.H.

Penghargaan juga diberikan kepada Kapolres Jember AKBP Moh Nurhidayat dan Wakapolres Jember. (*)

Share :

Baca Juga

Kanal Jawa Timur

Pastikan Berjalan Sesuai SOP, Polres Madiun Gelar Simulai Pengamanan TPS Pemilu 2024

Kanal Jawa Timur

Polisi Dukung Percepatan Penurunan Stuting di Mojokerto dengan “Sinau Penting”

Kanal Jawa Timur

Bhakti Kesehatan Polres Kediri Gelar Donor Darah Bantu PMI

Kanal Jawa Timur

Pastikan Perjalanan Mudik Aman, Polres Ponorogo Gelar Pemeriksaan Kesehatan Sopir

Kanal Jawa Timur

Polsek Sooko Melaksanakan Pengamanan Halal Bihalal Temu Kadang Perguruan IKSPI Kera Sakti

Kanal Jawa Timur

Kapolres Malang dan Forkopimda Cek Gereja dan Sapa Jemaat, Pastikan Perayaan Malam Natal Kondusif

Kanal Jawa Timur

Polri Imbau Masyarakat Tetap Jaga Persatuan dan Kesatuan Jelang Pencoblosan Pemilu 2024

Kanal Jawa Timur

Kapolresta Malang Kota Layani Keluhan Masyarakat Melalui Online