Home / Kanal Jawa Timur

Kamis, 14 Desember 2023 - 16:32 WIB - Editor : Redaksi

Kodim 0802/Ponorogo Gelar Doa Bersama Peringati Hari Juang TNI AD, HUT Kodam V/Brawijaya dan Hari Juang Infanteri Tahun 2023

KANALPONOROGO.COM,- Dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD ke 78 tahun 2023, HUT ke 75 Kodam V/Brawijaya dan Hari Juang Infanteri tahun 2023, Kodim 0802/Ponorogo menggelar doa bersama bertempat di Masjid Al Muttahidah Kodim 0802/Ponorogo jalan Veteran, Kelurahan Surodikraman, Kecamatan/Kabupaten Ponorogo, Kamis (14/12/2023).

Doa bersama yang diikuti oleh anggota Kodim 0802/Ponorogo serta masyarakat sekitar tersebut dilaksanakan usai pelaksanaan shalat Dhuhur berjamaah dengan pimpinan doa yaitu Ustadz Abu Taqi dari Pospes Temboro.

Baca Juga :  Cek Kesiapan Pengamanan Pemilu, Timwas Mabes TNI Apresiasi Sinergitas Kodim dan Polres Mojokerto

Komandan Kodim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Hirta Juni Adriansyah, S. Sos. M. Han. diwakili Pasipers Kodim 0802/Ponorogo, Kapten Arm Amat Hariyono kepada Media Center 0802 mengatakan bahwa doa bersama disamping untuk memperingati Hari Juang TNI AD, Hari Juang Infanteri dan HUT ke 75 Kodam V/Brawijaya tahun 2023 juga sebagai wujud rasa syukur kepada Allah SWT. “ Berbagai kegiatan dilakukan Kodim 0802/Ponorogo salah satunya yaitu doa bersama, “ kata Pasipers Kodim 0802/Ponorogo.

Baca Juga :  Jaga Kebersihan Lingkungan, Babinsa Kodim 0802/Ponorogo Ikut Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air

“ Ini juga sebagai salah satu bentuk rasa syukur kita kepada Allah Subhanu Wa Ta’ala yang senantiasa memberikan nikmat kepada kita semua, baik itu berupa kesehatan dan utamanya nikmat iman serta diberikannya kejayaan dan kesuksesan kepada TNI AD khususnya dan Indonesia pada umumnya, “ jelas Kapten Arm Amat.(MdC0802)

Share :

Baca Juga

Kanal Jawa Timur

Penghitungan Suara Pemilu 2024 Tingkat Kabupaten di Situbondo Aman, Polisi Kawal Hasil Rekap ke KPU Provinsi Jatim

Kanal Jawa Timur

Kapolsek Ngrayun bersama Forpimka Hadiri Rakor Terkait desa pemekaran

Kanal Jawa Timur

Polres Kediri Kota Berhasil Amankan Dua Orang Diduga Pengedar Narkoba, Sabu 87,88 gram Disita

Kanal Jawa Timur

Jaga Harkamtibmas Polsek Jenangan Melaksanakan Operasi Balon Udara Tanpa Awak dan Petasan

Kanal Jawa Timur

Polsek Ponorogo Melaksanakan Pengamanan Pelantikan Pengurus PC PMII Ponorogo Periode 2023- 2024

Kanal Jawa Timur

Polres Nganjuk Gelar Patroli Skala Besar Cegah Potensi Konflik Jelang Pemilu 2024

Kanal Jawa Timur

Polres Blitar Kota Cek SPBU Hindari Kecurangan Jelang Mudik Lebaran

Kanal Jawa Timur

Polsek Sambit Bersama Forpimka Berikan Pelatihan Kepada Linmas Desa Wilangan