Home / Kanal Jawa Timur

Jumat, 29 Desember 2023 - 14:11 WIB - Editor : Redaksi

Polsek Sampung Melaksanakan Pengamanan Pertemuan Mini Lokakarya Lintas Sektor Puskesmas Sampung

 

PONOROGO, Polsek Sampung melaksanakan pengamanan dan monitoring kegiatan Pertemuan Mini Lokakarya Lintas Sektor Puskesmas Sampung bertempat di Aula Puskesmas Sampung, Kamis (28/12/2023) pukul 09.00 wib.

Hadir dalam kegiatan tersebut Forpimka Kec. Sampung, Kepala KUA Sampung, Kepala Puskesmas Sampung, Kepala Dinas UPTD Kec. Sampung, Kepala Perhutani, Kepala Desa Pohijo,  Jenangan, Nglurup, Sampung, Tulung, Carangrejo dan Ringin putih, Penggerak PKK.

Kapolsek Sampung Iptu Agus Suprianto S.H menyampaikan pengamanan dan monitoring yang dilaksanakan bertujuan untuk memberikan keamanan serta kelancaran Pertemuan Mini Lokakarya Lintas Sektor Puskesmas Sampung tersebut.

Baca Juga :  Polres Tuban Berhasil Ungkap Curanmor, Tersangka Seorang Penjaga Malam Diamankan

“Kami selaku pemangku keamanan wilayah Sampung ingin menyampaikan bahwa wilayah Sampung aman terkendali, “kata Iptu Agus Suprianto.

Lebih lanjut Iptu Agus Suprianto mengatakan, pelayanan kesehatan Puskesmas Sampung sudah sangat bagus, dan perlu ada peningkatan yang lebih lagi bagi masyarakat

“Karena kesehatan juga sangat berperan penting dalam keamanan. Menjelang tahun baru 2024 dan Pemilu 2024 kita himbau kepada masyarakat untuk tetap memelihara keamanan yang kondusif. Selain itu, terkait penggunaan knalpot brong sangat mengganggu kenyamanan dan meresahkan masyarakat. Hal tersebut diatur dalam Undang-undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas Dan Angkutan Jalan, Pasal 285 ayat (1) mengatur tentang persyaratan teknis dan laik jalan yang tidak memenuhi standar, “tutupnya.

Baca Juga :  Ops NCS Polri Kunjungi Ponpes Bumi Shalawat Sidoarjo, Gus Ali Doakan Pemilu Aman dan Damai

(humas)

Share :

Baca Juga

Kanal Jawa Timur

Kapolsek Sambit Bersama Forpimka Hadiri Rakor Lintas Sektoral

Kanal Jawa Timur

Gotong Royong, Anggota Kodim 0802/Ponorogo Ikut Kerja Bakti Renovasi Kantor Desa

Kanal Jawa Timur

Polres Probolinggo Tingkatkan Pengamanan Obyek Vital PLTU Paiton Dukung WWF ke-10 di Bali

Kanal Jawa Timur

Polres Ponorogo Laksanakan Pengamanan Pentas Seni Wayang Kulit Dalam Rangka Peringatan Hari Santri Kabupaten Ponorogo

Kanal Jawa Timur

Berpartisipasi Membangun Desa, Babinsa Kodim 0802/Ponorogo Kerja Bakti Ratakan Bahu Jalan

Kanal Jawa Timur

“Kopi Kamtibmas” Kapolres Pamekasan Ajak Ubah Stigma Club Motor Menjadi Lebih Positif

Kanal Jawa Timur

Peringati HSN Tahun 2023, Dandim 0802/Ponorogo Ikuti Jalan Sehat Santri Madrasah Diniyah

Kanal Jawa Timur

Piala Dunia U-17 di Surabaya Sukses dan Aman Karoops Polda Jatim Sampaikan Terimakasih untuk Warga Masyarakat