Home / Kanal Jawa Timur

Selasa, 19 Maret 2024 - 09:52 WIB - Editor : Redaksi

Polres Bondowoso Berbagi Takjil Sembari Edukasi Pengendara Tertib Lalu Lintas

BONDOWOSO – Meskipun Operasi Keselamatan Semeru 2024 telah selesai pada 17 Maret 2024, namun upaya Satlantas Polres Bondowoso mengajak masyarakat terutama pengguna jalan untuk tertib berlalu lintas terus dilakukannya.

Edukasi ini disampaikan oleh petugas sambil membagikan takjil kepada pengendara yang melintas di depan Kantor Satlantas Polres Bondowoso

Kasat Lantas Polres Bondowoso, AKP Zainul Imam Syafi’i, SH, MH mengatakan, momentum bulan puasa sengaja dimanfaatkan untuk berbagi berkah kepada para pengendara sambil memberikan edukasi kepada para pengendara.

Baca Juga :  Polda Jatim Tetapkan Tiga Orang Sebagai Tersangka Penembakan di Sampang

“Berkah bulan puasa Ramadhan kami manfaatkan untuk berbagi, sehingga anggota kami menyampaikan himbauan dan edukasi untuk tertib berlalu lintas, sambil berbagi takjil,” ujarnya, Selasa (18/03/2024)

Kasat Lantas Polres Bondowoso menambahkan, bagi-bagi takjil salah satu cara mendekatkan diri kepada masyarakat pengguna jalan untuk melakukan edukasi dan sosialisasi tentang keamanan,keselamatan,ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas).

Baca Juga :  Kapolda Jatim Takziah ke Rumah Duka Anggota PPS, Turut Belasungkawa dan Beri Santunan

“Mencegah tak harus dengan penindakan, namun perlu adanya pendekatan dan perhatian pengguna jalan agar selalu berhati-hati dan menaati peraturan lalu lintas,” tambahnya.

Ia mengatakan pembagian takjil ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan Satlantas setiap bulan ramadhan.

“Bagi takjil adalah momen kita sebagai petugas dekat dengan masyarakat,” pungkasnya. (*)

Share :

Baca Juga

Kanal Jawa Timur

Unik, Istana Aladin Jadi Posyan Operasi Ketupat Semeru 2024 Polres Tuban

Kanal Jawa Timur

Polres Bangkalan Temukan Pemilik Sepeda Motor Tak Bertuan yang Viral di Jembatan Suramadu KM 4

Kanal Jawa Timur

Anggota Polsek Ngebel Melaksanakan Razia Zero Bolos Anak Sekolah

Kanal Jawa Timur

Jaga Kebersihan dan Antisipasi Banjir, Kodim 0802/Ponorogo Kerja Bakti Bersama Masyarakat

Kanal Jawa Timur

Polres Tulungagung Serahkan Buaya yang Dipelihara Warga ke Balai Besar KSDA Jatim

Kanal Jawa Timur

Pantau Harga Bahan Pokok, Satgas Pangan Polres Ponorogo : Harga Dan Stok Aman

Kanal Jawa Timur

Polsek Balong Melaksanakan Sapa Pagi dan Pengaturan Lalu Lintas Demi Kamseltibcar Lantas

Kanal Jawa Timur

Polisi Sahabat Anak, Dekatkan Serta Eratkan Polisi Dengan Anak Sejak Dini