Home / Kanal Jawa Timur

Jumat, 29 Maret 2024 - 13:08 WIB - Editor : Redaksi

Satgas Pangan Polres Ponorogo bersama TPID Pantau Bahan Pangan Jelang Idul Fitri

PONOROGO – Dalam upaya mengendalikan inflasi dan memastikan ketersediaan serta kualitas bahan pangan, Satgas Pangan Polres Ponorogo bersama Tim Pemantau Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Ponorogo melakukan inspeksi mendadak (sidak) di sejumlah pasar.

Kabagren Polres Ponorogo, Kompol Edy Suyono mengatakan Inspeksi dimulai dari gudang Bulog di Desa Madusari, Kecamatan Siman, dan dilanjutkan ke Pasar Legi Ponorogo serta Swalayan Surya di Jalan Juanda.

“Hasil sidak menunjukkan bahwa stok beras di gudang Bulog dan Pasar Legi cukup memadai untuk memenuhi kebutuhan warga Ponorogo,”kata Kompol Edy, Rabu (27/3).

Baca Juga :  Yayasan Yatim Mandiri Ikuti OMATIQ Tingkat Pusat, Kodim 0802/Ponorogo Berikan Apresiasi

Dari pantauan Tim Satgas Pangan bersama TPID Ponorogo, harga beras terpantau menurun seiring dengan musim panen padi yang sedang berlangsung.

Sementara untuk harga cabai, bawang merah, dan bawang putih juga stabil dan cenderung menurun, dengan stok yang cukup tersedia.

“Tidak ditemukan adanya makanan yang kadaluwarsa selama inspeksi,”paparnya.

Sementara itu ditempat terpisah, Kapolres Ponorogo, AKBP Anton Prasetyo, menekankan pentingnya peran TPID dalam memantau harga dan ketersediaan bahan pokok, terutama menjelang perayaan lebaran.

Baca Juga :  Sambut Ramadhan, KH Muhammad Kholili Ajak Masyarakat Kota Malang Tidak Mudah Terprovokasi Pasca Pemilu

Di tingkat kecamatan, koordinasi antara Kapolsek dan instansi terkait dilakukan untuk memastikan tidak ada makanan kadaluwarsa atau rusak yang dijual kepada konsumen.

“Dengan langkah-langkah proaktif ini, TPID Kabupaten Ponorogo berkomitmen untuk menjaga stabilitas harga dan kualitas bahan pangan, demi kesejahteraan masyarakat setempat,”pungkasnya.

Kegiatan sidak kali ini juga diikuti oleh berbagai pejabat dan instansi terkait, termasuk Asisten 2 Bupati Ponorogo bidang Ekonomi, Kepala Bagian Operasional Kepolisian Ponorogo, Kepala Cabang Bulog Ponorogo, serta anggota Satgas Pangan. (*)

Share :

Baca Juga

Kanal Jawa Timur

Kapolda Jatim Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 2.925 Personel di Penghujung Tahun 2023

Kanal Jawa Timur

Kunjungi Sekolah, Polres Probolinggo Kota Sosialisasikan Perlindungan Anak

Kanal Jawa Timur

Jaga Sinergitas TNI POLRI Mengikuti Olahraga bersama Lintas Sektor dan Masyarakat Di Bukit Tunggar Kec Sawoo

Kanal Jawa Timur

Gelar Doa Bersama, Kapolda Riau: Puncak dari Cooling System Wujudkan Pemilu Damai

Kanal Jawa Timur

Kapolres Magetan Beberkan Kunci Menjaga Persatuan dan Kesatuan di Acara Dialog Lintas Agama

Headline

Keluarga Besar IAIN Ponorogo Gelar Doa Bersama dan Deklarasi Pemilu Damai 2024

Kanal Jawa Timur

Jaga Lingkungan Tetap Sehat, Babinsa Kodim 0802/Ponorogo Ikut Kerja Bakti Bersihkan Selokan

Kanal Jawa Timur

Anggota Polsek Mlarak Melaksanakan Pengamanan kegiatan Ujian Kenaikan Tingkat siswa siswi PSHT