Home / Peristiwa

Rabu, 9 Agustus 2017 - 22:40 WIB

Warga Ponorogo Ditemukan Meninggal di Batam, Berikut Penjelasan Kades Jetis

evakuasi jenazah korban (foto : istimewa)

evakuasi jenazah korban (foto : istimewa)

evakuasi jenazah korban (foto : istimewa)

KANALPONOROGO.COM: Teka-teki tentang kabar ditemukanya warga Desa/Kecamatan Jetis, Ponorogo, Jatim meninggal di Batam , Rabu(09/08/2017) atas nama Yoga Lanang setiawan (29) telah ditemukan titik terang.

Hal itu dibenarkan oleh Kepala Desa jetis Ririn Rahmawati, jika korban adalah warga Desa/Kecamatan Jetis, Ponorogo, Jatim.

“Benar, bahwa Mas Yoga itu warga Desa Jetis,”ucap Kepala Desa Jetis, Ririn Rahmawati kepada kanalponorogo.com saat ditemui di rumahnya, Rabu(09/08/2017) malam.

Dijelaskan Ririn, jika korban berasal dari Desa Sambilawang, Kecamatan Bungkal dan menikah dengan Nurhayati, kemudian pindah dan ber KTP Desa Jetis.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 0802/11 Bungkal dan Warga Gotong Royong Membuat Saluran Air

“Setelah menikah, Mas Yoga pindah ke sini dan ber KTP Jetis,”terangnya.

Mendengar bila ada salah satu warganya meninggal di Batam, Ririn kemudian mendatangi rumah mertua korban, dan setelah bermusyawarah kemudian bersama mertua korban mendatangi orang tua korban yang berada di Desa Sambilawang.

“Dari hasil pembicaraan dengan pihak keluarga di Desa Sambilawang, tadi diambil kesepakatan sementara jika untuk pengurusan jenazah dan pemakaman diserahkan kepada pihak kepolisian dan paguyuban warga Ponorogo yang berada di Batam. Pihak keluarga sudah mengikhlaskan dan tidak mempermasalahkan penyebab kematianya,”urai Ririn.

Baca Juga :  Inilah Pemenang Festival Balon Udara di Ponorogo

Dikatakan Ririn, jika saat ini Nurhayati(istri) dan Ibu korban masih dalam kondisi syok, sehingga belum bisa diajak musyawarah.

“Tadi kondisi Mbak Nur dan Ibunya Mas Yoga masih belum memungkinkan untuk diajak bicara. Mbak Nur awalnya di penampungan  yang ada di Jenangan, terus dijemput dan sesampainya dirumah langsung pingsan,”beber Ririn.

Sementara itu, dari keterangan Kades Jetis, jika korban pada hari Minggu(06/08/2017) lalu sempat menghubungi keluarganya yang berada di Sambilawang melalui telephone seluler.(*)

Share :

Baca Juga

News

Lagi, 1 Korban Kebakaran hutan Lawu Asal Ngawi Meninggal

News

Warga Ngebel, Tewas Tertimpa Pohon, Saat mencari Rumput

Peristiwa

TKI Malaysia Asal Sambit Tewas Jatuh Dari Lantai Tiga

News

Jenazah Pelajar SMP Walikukun Ditemukan Setelah Dua Hari Tenggelam di Bengawan Solo

News

Longsor di KM 45, Ponorogo-Pacitan Lumpuh Total

Ngawi

Hidup Sebatang Kara, Nenek Sumi Ditemukan Tewas Membusuk di Rumahnya

Peristiwa

Kehabisan BBM, Sebuah Pesawat Mendarat Darurat di Persawahan Sampung Ponorogo

Madiun

Hujan Deras Akibatkan Longsor dan Banjir di Kecamatan Wungu