Home / Nasional / News

Selasa, 26 Januari 2016 - 18:07 WIB - Editor : redaksi

Tujuh Eks Gafatar Asal Ponorogo Dijemput

Zarkasy dan Suprapto diapit Kapolres Ponorogo AKBP Ricky Purnama dan Asisten I Endang Retno Wulandari foto : kanal ponorogo

KANALPONOROGO-Tujuh mantan anggota Gafatar asal Ponorogo telah dijemput dari Asrama Transito Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Kependudukan Jawa Timur, Senin(25/01/2016) malam.

Dalam berita sebelumnya disebutkan lima orang ternyata ada tambahan dan terdiri dari dua keluarga tiba di Kantor Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Sosial (Disnakertransos) Kabupaten Ponorogo yang berada di Jalan Budi Utomo, Ronowijayan, Siman, Ponorogo pukul 04.00 WIB pagi.

Ketujuh eks Gafatar tersebut yaitu Zarkasy(suami), Suminah(istri) bersama tiga anaknya yaitu Naza, Wahyu, Denis warga Desa Patihan Kidul Kecamatan Siman. Sedang dua orang lainya yaitu pasangan suami istri asal Desa/Keacamatan  Sukorejo yaitu Suprapto dan Eny Pujiati yang sedang hamil 7 bulan.

Baca Juga :  MUI Ponorogo Layangkan Nota Protes ke PCC

Untuk sementara mereka ditampung di Kantor Disnakertransos, sebelum dikembalikan ke desa asalnya.

“Sudah kebijakan pemerintah, harus siap menerima kembali dan berusaha mensosialisasikan kehadiran mereka ditengah-tengah masyarakat Ponorogo,”ucap AKBP Ricky Purnama.

Ditambahkanya, bahwasanya semua pihak telah berkoordinasi untuk memberikan fasilitas dan kemudahan-kemudahan atas keperluan yang mereka butuhkan.

“Kita juga sudah berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Ponorogo, intinya semua persoalan akan difasilitasi oleh Pemkab Ponorogo, jadi diharapkan sudah tidak ada kesulitan yang dihadapi oleh teman-teman kita yang baru datang ini, intinya kita permudah semuanya,”terang Kapolres Ponorogo.

Dari pengakuan keluarga yang ada di Ponorogo maupun dengan eks gafatar, kedatangan mereka masih diharapkan oleh keluarga dan lingkungan asal mereka.

“Ada kerinduanlah yang sangat mendalam setelah enam bulan terpisah, jadi kehadiran mereka masih tetap diterima,”tegas Kapolres Ponorogo AKBP Ricky Purnama.

Baca Juga :  Wadir Resnarkoba Polda Jatim Kunjungi Kampung Bebas Narkoba di Desa Joresan Ponorogo

Pemkab Ponorogo melalui Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Sosial (Disnakertransos) akan membantu sepenuhnya untuk mendapatkan penghidupan yang layak dan meningkat.

“Kalau disini ya kita dampingi, tinggal tergantung nanti interestnya kemana, seperti yang dari Sukorejo yang memiliki keahlian di bidang bengkel las, ya kita bantu nantinya,”terang asisiten I bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Endang Retno Wulandari.

Dijelaskanya, yang juga Plt Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Ponorogo bahwa status kependudukan mereka semua masih tetap sebagai warga Ponorogo.

“Tentang status kependudukan mereka masih tetap warga Ponorogo, cuman karena terbakar mulai KK, akta dan ijazah ya nanti kita bantu, kan ada terbitan kedua, ya nanti kan ada registernya,”urainya.(wad/kanalponorogo)

 

Share :

Baca Juga

News

Longsor Memutus Jalan Antar Desa Talun-Gondowido

Hukrim

Satu Pelaku Perampok Toko Emas Ngrayun Ditangkap

Militer

Menyadari Hasil TMMD Untuk Kepentingan Warga Desa Sooko, Pak Warni Bantu Satgas TMMD Sekuat Tenaga

News

Pesawat Hercules Jatuh di Medan

Peristiwa

Semalam Tak Pulang, Nenek Sukorejo Ditemukan Mengapung di Sungai

News

Kakek Jompo dan Nenek Buta Tak Terima Bantuan Kompensasi Kenaikan BBM

Nasional

Dermawan Aceh Salurkan Rp 2 T untuk Bantu Warga Terdampak Covid, Ketua DPD RI Beri Apresiasi

News

Dewan Segera Panggil Dinas PU Terkait Ambruknya Tanggul Kali Krandegan