Polsek Slahung Melaksanakan Pemasangan Banner Larangan Memakai Knalpot Tidak Sesuai Spesifikasi
PONOROGO, Anggota Polsek Slahung melaksanakan giat pemasangan banner atau spanduk terkait knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknis di wilayah hukum Polsek Slahung, Kamis (1/2/2024) pukul 10.00 wib.
Kapolsek Slahung AKP Pitoyo S.Sos, M.H mengatakan bahwa, pemasangan banner atau spanduk untuk memberikan himbauan kepada masyarakat terkait knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknis.
“Lokasi pemasangan banner di tikungan jalan raya Ponorogo-Pacitan masuk Ds.Broto Kec.Slahung dan jalan Raya Ponorogo- Pacitan tapal batas masuk Ds.Tugurejo Kec.Slahung, “kata AKP Pitoyo.
AKP Pitoyo menambahkan, pihaknya berharap dengan pemasangan banner atau spanduk tersebut akan menggugah kesadaran untuk tidak menggunakan knalpot brong atau yang tidak sesuai spektec pada kendaraannya.
“Selama kegiatan pemasangan berjalan lancar situasi aman dan Kondusif adanya gangguan Kamtibmas nihil, “pungkasnya.
(humas)