Polres Ponorogo Gelar Program Unggulan Mahameru Lantas di Alun-Alun Ponorogo.

Ponorogo – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Ponorogo menggelar Program Unggulan Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jawa Timur (Jatim) bertajuk “MAHAMERU LANTAS” di Alun-Alun Ponorogo, Sabtu (6/7/2024) malam. Kegiatan ini bertujuan untuk membangun kesadaran masyarakat tentang pentingnya tertib berlalu lintas di wilayah hukum Polres Ponorogo.
Program ini dihadiri oleh Kasat Lantas Polres Ponorogo AKP Jumianto Nugroho, S.H., M.H., beserta jajarannya. Dalam pelaksanaannya, Satlantas Polres Ponorogo melakukan pengaturan lalu lintas di beberapa simpul jalan strategis di sekitar Alun-Alun Ponorogo, di antaranya Simpang 4 Imam Bonjol, Simpang 3 Pegadaian, Simpang 3 Apotik Rahayu, Simpang 3 Jaksa Agung Raden Saleh, Simpang 3 Poper, dan Belakang Panggung.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Penutupan Grebeg Suro Kabupaten Ponorogo Tahun 2024. Upaya ini dilakukan untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas dan mencegah terjadinya kemacetan, terutama saat masyarakat berbondong-bondong mengunjungi Alun-Alun Ponorogo.
Menurut Kasat Lantas Polres Ponorogo AKP Jumianto Nugroho, S.H., M.H., Program Unggulan MAHAMERU LANTAS ini merupakan wujud nyata komitmen Polres Ponorogo dalam menciptakan situasi kamseltibcarlantas yang kondusif di wilayah hukumnya.
“Melalui program ini, kami ingin memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya tertib berlalu lintas. Kami juga ingin menunjukkan bahwa Polri hadir di tengah masyarakat untuk memberikan pelayanan dan perlindungan,” ujar AKP Jumianto Nugroho.
Beliau menambahkan bahwa Program Unggulan MAHAMERU LANTAS ini akan terus dilaksanakan secara berkelanjutan di berbagai tempat di wilayah Kabupaten Ponorogo.
“Kami berharap dengan program ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya tertib berlalu lintas dan dapat berkontribusi dalam menciptakan kamseltibcarlantas yang kondusif,” tutup AKP Jumianto Nugroho.