Home / kombis / News

Selasa, 22 September 2015 - 19:00 WIB - Editor : redaksi

Petani Keluhkan Harga Kedelai Rendah

KANALPONOROGO-Petani kedelai di delapan kabupaten di Jawa Timur mengeluh rendahnya harga pembelian kedelai dipasaran.

Harga kedelai dipasaran saat ini hanya berkisar Rp 5.000,- perkilogram, padahal Kementrian Perdagangan telah menetapkan harga pembelian kedelai sesuai dengan Permendag Nomor 49/M DAG/PER/7/2015 adalah Rp 7.700 per kilogram.

“Harga Pembelian Petani (HPP) tetap dipermainkan tengkulak. Kami menginginkan harga dasar bukan HPP,” kata Sanyoto, petani kedelai dari Trenggalek saat temu wicara kelompok tani kedelai di Desa Karanglo Lor, Kecamatan Sukorejo, Selasa (22/09).

Baca Juga :  Kwarcab Ponorogo Kukuhkan Pramuka Garuda

Acara temu wicara itu dihadiri ratusan petani, sejumlah pejabat nasional di antaranya Elias Poyong, Asisten Deputi Pangan Kementerian Koordinator Perekonomian, Maman Suherman Direktur Aneka Kacang dan Umbi Dirjen Tanaman Pangan Kementerian Pertanian, pejabat Pemerintahan Kabupaten Ponorogo.

Selain itu hadir juga Kepala Dinas Pertanian di kabupaten yang menjadi sentra kedelai di Jawa Timur, yaitu Ponorogo, Tulungagung, Trenggalek, Mojokerto, Banyuwangi, Nganjuk, Blitar, dan Kediri.

Rendahnya pembelian kedelai di pasaran ini, mengakibatkan petani enggan menanam kedelai. Mereka memilih menanam jagung saat musim kemarau lantaran harga jual pasca panen dinilai lebih tinggi.

Baca Juga :  Tahun Baru, Polres Lakukan Pengecekan ke sejumlah Mall

Menurutnya, saat ini hasil penjualan per hektar jagung bisa mencapai Rp 21 juta sedangkan komoditas kedelai di luas lahan yang sama hanya menghasilkan Rp 16 juta. 

Direktur Aneka Kacang dan Umbi Dirjen Tanaman Pangan Kementerian Pertanian Maman Suherman membenarkan bahwa belum maksimalnya peningkatan produksi kedelai dalam negeri saat ini. Disebutkanya, dari total kebutuhan 3 – 3,5 juta ton per tahun sebanyak 70 persennya dipenuhi dari luar negeri.(wad/kanalponorogo)

Share :

Baca Juga

Mataraman

Kepala Desa Bulu Apresiasi Kepedulian Polres Ponorogo Kepada Puluhan Warga Kurang Mampu

News

Polres Ponorogo Sidak Harga Daging dan Beras

Birokrasi

Pembagian PSKS Karut Marut, Pemkab Tidak Diajak Lakukan Pendataan

Peristiwa

Polres Ponorogo Peduli, Tutup Lubang di Jalan Nasional Ponorogo-Trenggalek

Headline

Satgas Meminta Camat Menginstruksikan Desa/Kelurahan Segera Membentuk Posko

News

Banjir Rusak Belasan Hektar Lahan Pertanian di Ngrayun

Birokrasi

Wartawan Diusir Saat Rakor PETI di Lantai 2 Pemkab Ngawi

Peristiwa

Rekahan Tanah Merusak Puluhan Rumah Warga Tugurejo Slahung