Home / Hukrim / News

Rabu, 13 Januari 2016 - 04:51 WIB - Editor : redaksi

Polisi Temukan Tambahan Barang Bukti dan Gudang Baru

Ratusan sepeda motorditemukan di gudang yang berada di Jalan Krakatau, Maospati foto : kanal ponorogo

KANALPONOROGO-Penyidik Polres  Ponorogo menemukan gudang baru tempat menyimpan barang bukti dari pengembangan saat melakukan cek fisik atas ratusan kendaraan bermotor yang tersimpan di tiga gudang sebelumnya.

Dihari pertama penggeledehan, polisi berhasil menemukan  barang bukti dan untuk kepentingan pemeriksaan, polisi melakukan penyitaan ditempat terhadap 168 unit kendaraan roda dua, 56 kendaraan roda empat dan 8 kendaraan roda enam dengan memasang tali police line.

“Saat pelaksanaan cek phsik dari semua barang bukti, ditemukan lagi tambahan sejumlah kendaraan bermotor yang disimpan ditempatlain, digudang keempat,”ucap Kasatreskrim Polres Ponorogo AKP Hasran kepada kanalponorogo.

Baca Juga :  Polsek Mlarak Melaksanakan Pengamanan Penyaluran Bantuan Sosial Cadangan Pangan Pemerintah

Penyidik secara keseluruhan berhasil mengamankan barang bukti yang disimpanan digudang yang berada di Jalan Krakatau Maospati yaitu 189 unit kendaraan roda dua, 2 unit kendaraan motor barang (R3), 2 unit kendaraan penumpang (R4), dan 4 unit mobil truk(R6).

salah satu gudang penyimpanan mobil yang didepanya disamarkan dengan toko swalayan foto : kanal ponorogo
salah satu gudang penyimpanan mobil yang didepanya disamarkan dengan toko swalayan foto : kanal ponorogo

Digudang yang berada di Desa Palem, Kecamatan Karangrejo ditemukan 23 unit mobil penumpang (R4) dan 7 unit mobil truk(R6), digudang yang berada di Jalan Agung Maospati ditemukan 55 unit sepeda motor (R2), 21 unit mobil penumpang(R4), dan 4 unit mobil truk(R6).

Baca Juga :  Tilep Dana Desa, Mantan Kades Plosojenar Dipenjara

Sedangkan digudang yang ditemukan saat dilakukan cek fisik kendaraan yaitu yang berada di rumah MRS yang berada di Desa Mranggen, Kecamatan Maospati ditemukan 4 unit sepeda motor(R2) dan 3 unit mobil penumpang (R4).

Dengan ditemukanya tambahan barang bukti kendaraan bermotor dan gudang penyimpanan tersebut total jumlah barang bukti kendaraan bermotor menjadi 314 buah.(wad/kanalponorogo)

 

 

Share :

Baca Juga

Hukrim

Rita Krisdianti Dijatuhi Vonis Hukuman Mati Oleh Mahkamah Tinggi Malaysia

Hukrim

Simpan dan Edarkan Bahan Peledak, Pemuda Sukorejo Dicokok Polisi

Hukrim

Ratusan Batang Kayu Hasil Hutan Tanpa Dokumen Disita Polres Ngawi

News

Jenazah TKW Asal Balong Yang Meninggal di Hongkong Tiba di Rumah Duka

Hukrim

Polisi Ungkap Pelaku Penelantaran Bayi di Desa Bancangan

Hukrim

Kondisi Sehat, Terdakwa DAK Siap Jalani Sidang

News

Dukungan Paslon Independen Masih Kurang

Birokrasi

Bupati Ipong, Siapkan Tim Reaksi Cepat Hadapi Keadaan Darurat