Home / Militer

Kamis, 17 Oktober 2019 - 14:05 WIB - Editor : Redaksi

Tim Wasev Pusterad Tinjau Sasaran TMMD ke 106 Kodim 0802

KANALPONOROGO.COM- Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) Pusat Terotorial TNI-AD (Pusterad) yang dipimpin oleh Kolonel Inf Awal Nur Koorsahli Pusterad didampingi oleh Dandim 0802/Ponorogo, Letnan Kolonel Inf Sigit Sugiharto, Pabandya Bakti TNI Sterdam V/Brw,  Letnan Kolonel Inf Didi Suryadi, Kasi Ter Korem 081/Dsj, Letnan Kolonel Inf Khamim Tohuri, Staf Ahli Bupati Ponorogo Bambang Suhendro, S.T. melaksanakan peninjauan sasaran-sasaran fisik TMMD ke 106 Kodim 0802/Ponorogo di Desa Sooko, Kamis (17/10/2019).

Rombongan Tim Wasev TMMD ke 106 Pusterad ini menyusuri jalan-jalan Desa Sooko yang terdiri dari tanjakan dan turunan tajam sehingga tidak dapat dilalui dengan mobil. Menggunakan sepuluh unit sepeda motor jenis Trail, Tim yang dipimpin oleh Kolonel Inf Awal Nur pertama kali mengunjungi sasaran rabat jalan di RT 01, RW 02, Dusun Dalangan, Desa Sooko. Disasaran rabat jalan sepanjang 140 meter dan lebar 4 meter ini Tim Wasev TMMD dengan seksama mengamati hasil pekerjaan anggota Satgas TMMD ke 106 dan warga Dalangan dengan seksama.

Baca Juga :  Rangka Atap Rumah Mbah Plendik Mulai Digarap Sargas TMMD ke 106

Usai meninjau sasaran pertama ini, Tim Wasev TMMD Pusterad menuju ke sasaran talud jalan di RT 02, RW 03, Dusun Dalangan yang melalui jalan tanjakan dan turunan curam. Terlihat Kolonel Inf Awal Nur, Letnan Kolonel Inf Didi Suryadi dan anggota Tim Wasev lainnya mengamati pengerjaan sasaran ini.

Baca Juga :  Koorsahli Pusterad Berikan Arahan Kepada Para Pejabat Pemerintah dan Tokoh Masyarakat Kecamatan Sooko

Satu persatu sasaran TMMD ke 106 Kodim 0802/Ponorogo di Desa Sooko ditinjau oleh Tim Wasev TMMD Pusterad guna melihat secara langsung kegiatan TMMD ke 106 yang dilaksanakan oleh Satgas TMMD ke 106 Kodim 0802/Ponorogo.(Mdc0802)

Share :

Baca Juga

Militer

Mengetahui Ada Warga Sakit, Anggota TNI Datang Dengan Peralatan Kesehatan

Militer

Saidi Putra Mbah Plendik : “Terima Kasih Bapak-Bapak TNI”

Headline

Vaksinasi Digelar, Dandim 0802/Ponorogo Targetkan Kabupaten Ponorogo Mencapai 70 Persen

Militer

Binter Tepadu, Kodim Ponorogo Gelar Penyuluhan Penggemukan Ternak Sapi

Militer

Karya Bakti Selesai, Dandim 0802/Ponorogo Serahkan Rumah Hasil Rehab Kepada Pemilik

Militer

Pelebaran Jalan, Babinsa Desa Bukur Bersama Masyarakat

Militer

Semangat Para Ibu-Ibu Dalam Mensukseskan TMMD ke 106 di Ponorogo

Militer

Jalan Telah Halus, Gumi Mulai Berani Belajar Naik Sepeda Motor