Home / Militer

Jumat, 18 Oktober 2019 - 16:57 WIB - Editor : Redaksi

Misnun Salah Satu Warga Dusun Dalangan Yang Aktif Membangun Desa

KANALPONOROGO.COM- “Kami telah lama menginginkan talud jalan ini dibangun, memang jalan ini berada di lokasi paling tinggi di Desa Sooko, tapi sangat penting bagi masyarakat untuk melaksanakan kegiatan sosial ekonominya,” demikian disampaikan oleh Misnun (55 tahun), warga RT 03, RW 03, Dusun Dalangan yang sedang membuat saluran air di atas talud yang sedang dibangun oleh anggota Satgas TMMD ke 106 Kodim 0802/Ponorogo bersama warga Desa Sooko, Jum’at (18/10/2019).

“Kalau saja talud jalan ini tidak segera dibangun, kami perkirakan saat musim penghujan nanti jalan ini akan terputus karena longsor. Alhamdulillah, talud ini dibangun oleh Satgas TMMD ke 106 dan jalan ini dapat digunakan masyarakat tanpa khawatir terputus saat musim penghujan nanti, ” lanjut Misnun.

Baca Juga :  Saidi Putra Mbah Plendik : "Terima Kasih Bapak-Bapak TNI"

Sesuai arahan Letda Chb Agus S. Masyarakat bersama anggota Satgas TMMD ke 106 di sasaran pembangunan talud jalan di RT 02, RW 03, Dusun Dalangan melaksanakan pembuatan parit-parit diatas talud yang sedang dibangun. Hal ini bertujuan untuk melancarkan aliran air, sehingga tidak ada genangan air yang terkonsentrasi diatas bangunan talud yang dapat melemahkan struktur tanah yang dapat berakibat fatal bagi jalan ini.

Baca Juga :  Mengetahui Ada Warga Sakit, Anggota TNI Datang Dengan Peralatan Kesehatan

Misnun yang menyadari pentingnya akses jalan ini bagi kegiatan sosial ekonomi masyarakat secara aktif melaksanakan pembuatan parit di kanan kiri jalan untuk mencegah longsor pada saat musim penghujan. Ia melaksanakan kegiatan ini bersama anggota Satgas TMMD ke 106 bersama warga Dusun Dalangan lainnya.(Mdc0802)

Share :

Baca Juga

Militer

TMMD ke 106 Kodim 0802, Menikmati Kopi Pun Mereka Bersama

Militer

Senen, Warga Desa Sooko : “Keluarga Saya Diperhatikan Oleh Anggota Satgas TMMD ke 106”

Militer

Tiang Teras Rumah Sasaran Rehab RTLH TMMD ke 106 Selesai Dikerjakan

Militer

Gotong Royong, Anggota Kodim 0802/Ponorogo Bangun Masjid  Bersama Masyarakat

Militer

Berjalan Mundur, Anggota Satgas TMMD ke 106 Usung Material ke Sasaran Rabat Jalan

Militer

Tahap Akhir Pembangunan, Anggota Satgas TMMD ke 106 Bersama Warga Pasang Instalasi Listrik Masjid Al Huda

Militer

Bintal TMMD 106 Kodim Ponorogo, Mbah Sikas Simak Dengan Seksama

Militer

Antisipasi Covid-19 di Wilayah Ponorogo, Dandim 0802/Ponorogo Hadiri Tactical Floor Game Sispamkota