Home / Nasional

Kamis, 27 April 2023 - 17:49 WIB - Editor : Redaksi

Balik Mudik Gratis, Polres Ponorogo Siapkan Tiga Armada Bus Tujuan Jakarta

 

Ponorogo – Polres Ponorogo menyelenggarakan program Balik Mudik Gratis dengan menggunakan armada bus dengan tujuan Jakarta khusus bagi warga Ponorogo yang merantau di Ibu kota .

Kapolres Ponorogo, AKBP Catur C. Wibowo melalui Kasat Lantas, AKP Affan Priyo Wicaksono mengatakan bahwa program Balik Mudik gratis ini adalah upaya kepolisian membantu masyarakat khususnya masyarakat Ponorogo untuk kembali ke tempat kerjanya dengan tujuan Jakarta. Selain itu, program Balik Mudik Gratis ini juga untuk mengurangi kepadatan lalu lintas saat arus balik nanti.

Baca Juga :  Pesawat Helkopter Milik TNI-AD Terjatuh di Sleman

“Dengan dikoordinir seperti ini, jumlah kendaraan di jalan raya akan berkurang, sehingga meminimalisir potensi resiko di jalan serta mengurangi kepadatan arus lalu lintas,” ucap Kasat Lantas.

Lanjut Kasat, Polres Ponorogo akan memfasilitasi Balik Mudik Gratis dengan menyediakan tiga armada bus dengan titik pemberangkatan di depan Paseban Alun alun Ponorogo pada tgl 28 April 2023.

“Bagi masyarakat Ponorogo yang akan balik mudik dengan tujuan Jakarta silakan mendatangi Pos pelayanan Ops ketupat Semeru 2023 diPaseban Alun alun ponorogo untuk mendapatkan informasi lebih lengkap.

Baca Juga :  Polri Gagalkan 8 Kontainer Minyak Goreng Siap Ekspor ke Timor Leste

Kasat Lantas juga mengimbau kepada masyarakat yang akan kembali beraktivitas atau balik mudik dalam berkendara di jalan raya tetap memperhatikan kondisi kesehatan dan kondisi kendaraan.

“Semoga saat pelaksanaan balik mudik diberikan keselamatan sampai ditempat tujuan, dan tujuan mudik aman dan berkesan dapat tercapai” pungkasnya.

HUMAS

Share :

Baca Juga

Nasional

Terminal Seloaji Pinjam Landasan ke Provinsi

kombis

Sesneg dan PT KA Bangladesh, Cek Progres Pesanan KA di PT INKA 

Headline

Upaya Menangkal Covid-19 dan Radikalisme Di Masjid

Nasional

Pemkab Ponorogo Jemput Lima Eks Gafatar

Nasional

Pastikan Ketersediaan Vaksin, Pemerintah Kembali Datangkan 21,2 Juta Dosis Bahan Baku Vaksin Sinovac

Headline

Tiba di Provinsi Jawa Timur, Presiden Akan Hadiri Festival Tradisi Islam Nusantara

Nasional

Mahfud MD: Polri Banyak Pintu, Jerat Hukum Pentholan Gafatar

Demokrasi

Reses di Ponorogo, Johan Budi Dengar Aspirasi Kepala Desa