Home / Hukrim

Selasa, 8 Maret 2016 - 21:20 WIB - Editor : redaksi

Kasus PAMSTBM, Yuli Astuti Ditahan Kejari Ngawi

Yuli Astuti ditahan Kejari Ngawi (foto : dik/kanalponorogo)

KANALNGAWI-Tim penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Ngawi menetapkan sekaligus menahan direktur CV Prima Artha Yuli Astuti (47), sebagai tersangka atas dugaan korupsi proyek pembangunan penyedia air minum dan sanitasi total berbasis masyarakat (PAMSTBM) senilai Rp 845 juta bersumber dari APBN milik Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Ngawi.

“Penahanan fisik dilakukan setelah jaksa melakukan pemeriksaan dan menetapkan Yuli Astuti sebagai tersangka korupsi pada proyek Pamsimas ditiga titik,” kata Kasi Pidana Khusus Kejaksaan Negeri Ngawi I Ketut Suarbawa. Senin, (07/03).

Sebelum ditahan, tersangka Yuli Astuti (47), yang merupakan warga Kelurahan Bajaran, Kecamatan/Kota Kediri, dimintai keterangan oleh penyidik dengan didampingi Penasehat Hukum (PH) nya Surat Azhari. Tersangka diperiksa mulai pukul 10.00 hingga 16.00 WIB. Senin, (7/03).

Baca Juga :  Perlakukan Tak Senonoh Muridnya, Oknum Guru SD Dipolisikan

Sebagai saksi pihaknya dicecar sekitar 17 pertanyaan, dan sebagai tersangka pihaknya dicecar sekitar 18 pertanyaan. Yuli Astuti (47), di tetapkan sebagai tersangka mendasar surat perintah penetapan Nomor TAP-03/O.5.33/Fd.1/03/2016 sekaligus dilakukan penahanan mendasar surat Nomor PRINT-03/O.5.33/Fd.1/03/2016 yang ditanda tangani Kepala Kejaksaan Negeri Ngawi Bahrudin tertanggal 7 Maret 2016.

Tersangka dikirim ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II B Ngawi dengan masa tahanan selama 20 hari yang kemudian dilimpahkan ke Pengadilan Negeri Tindak Pidana Korupsi (PN Tipikor) Surabaya. Menurutnya, penahanan tersebut merupakan salah satu langkah antisipasi tim penyidik terhadap tersangka agar tidak menghilangkan barang bukti atau melarikan diri, sehingga setelah penetapan tersangka langsung dilakukan penahanan.

Baca Juga :  Kabupaten Ngawi Tertinggi Nunggak Raskin

“Pelaku diduga keras melakukan tindak pidana korupsi penyimpangan dalam pelaksanaan kegiatan PAMSTBM yang dileading sektori Dinas Kesehatan tahun anggaran 2014,” jelasnya.

Akibat perbuatannya, penyidik menjerat Yuli Astuti (47), Direktur CV Prima Artha  dengan Undang-Undang Republik Indonesia (RI) nomer 31 tahun 1999 sebagaimana diubah dan tambah dengan Undang-Undang Republik Indonesia (RI) nomer 20 tahun 2001 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi pasal 2 ayat 1 dan pasal 3 dengan ancaman hukuman minimal 4 tahun dan maksimal 15 tahun penjara. (dik/kanalponorogo)

 

Share :

Baca Juga

Hukrim

Napi Pencabulan Asal Ponorogo Gantung Diri di Lapas Madiun

Hukrim

Layani Judi Togel Via HP, Warga Singosaren Ponorogo Diciduk Polisi

Hukrim

Muncul Fakta Tawar Menawar Fee Antara Wabup Ida dan Sasongko

Hukrim

Tentang Gugatan Tersangka Penggelapan Ranmor, Inilah Jawaban Polres Ponorogo

Hukrim

Wabup Ida Mangkir di Sidang Kasus Korupsi DAK

Hukrim

Usut Kasus Humas, Kejari Ponorogo Gandeng Dewan Pers

Hukrim

Jual Miras, Warga Balong Dicokok polisi

Hukrim

Sempat Nikmati Udara Bebas, Kejari Eksekusi Mantan Dirut RSUD